Wacana Pembangunan Museum Ampel Digulirkan Kembali

Pemkot berencana membangun museum di Kawasan Wisata Religi Ampel. Pembangunan museum ini tak terlepas dari upaya revitalisasi kawasan Surabaya Utara sebagai destinasi wisata kota tua.[trie diana/bhirawa]

Pemkot Surabaya, Bhirawa
Pembangunan museum di Kawasan Wisata Religi Ampel Surabaya mulai bergulir. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surabaya Antiek Sugiharti mengaku, sudah menyampaikan rencana tersebut kepada pengelola destinasi wisata Ampel.
Ia berharap, dengan adanya museum di kawasan Wisata Religi Ampel, wisata Ampel jadi lebih hidup.
“Karena di sana tidak hanya wisata ziarah. Akan lebih bagus jika dibuat museum,” ujarnya, Kamis (28/2).
Ia mengaku, rencana ini mendapat sambutan baik karena pengelola destinasi wisata Ampel juga merencanakan hal serupa. Ia mengaku siap membantu pengelola untuk mewujudkan hal tersebut.
Berdasarkan hasil diskusi antara Disbudpar dengan pihak pengelola, sudah ada dua lokasi strategis yang diproyeksikan menjadi tempat berdirinya museum Ampel. Lokasinya diproyeksikan berada di wilayah Masjid Sunan Ampel dan atau di sekitar tempat parkir wisata di Jalan Pegirian.
“Museum itu nanti seputar perkembangan daerah Ampel, dari zaman dulu umat muslim ikut berjuang dan ikut membangun Indonesia. Bu Wali kan juga menginginkan Surabaya sebagai pusat 1.000 museum,” ujarnya.
Tak hanya itu, wacana pembangunan museum Ampel tak terlepas dari upaya revitalisasi kawasan Surabaya Utara sebagai destinasi wisata kota tua. Ia berharap, museum Ampel bisa menjadi salah satu rute wisata yang menarik.
“Ya itu bagian dari salah satu rute (kota tua, red) yang mungkin jadi sangat menarik. Kalau mereka ke kota tua bisa sekaligus satu destinasi baru,” pungkas Antiek. [dre]

Tags: