Wagub Ungkap Tiga Kriteria Ideal Calon Presiden

16-rumah-dahlan-iskanSurabaya, Bhirawa  
Wakil Gubernur Jawa Timur, Drs. H. Saifullah Yusuf mengungkap tiga kriteria ideal sosok calon presiden. Yakni pinter, kober, dan bener. Hal tersebut disampaikannya saat dialog kebangsaan di Rumah Dahlan Iskan Jatim, Jl. Bali Surabaya. Selasa (15/4).
Gus Ipul mengatakan, kriteria pertama adalah pintar, artinya punya visi, pemahaman yang mumpuni mengenai persoalan bangsa, cerdas dan inovatif. Kepintaran yang dimiliki seorang pemimpin akan membawa indonesia menuju kearah yang lebih baik
“Pintar disini artinya benar-benar mengerti dan memahami bagaimana sesungguhnya Indonesia.  Indonesia memiliki empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 45, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika. Keempatnya memiliki tantangan tersendiri, contohnya potensi terjadinya disintegrasi bangsa. Seorang pemimpin ideal harus mampu melihat potensi itu dan harus bisa menemukan solusi yang tepat agar bangsa ini tetap bersatu” katanya.
Kriteria kedua adalah kober, artinya seorang pemimpin harus mau terjun langsung ke lapangan untuk memantau kondisi masyarakat, khususnya rakyat kecil. “Jadi harus memiliki kemauan yang kuat untuk berkeliling ke seluruh pelosok di negeri ini untuk menyentuh  langsung kehidupan rakyat kecil” ujarnya.
Kriteria terakhir adalah bener, artinya memiliki akhlak, moral dan komitmen untuk menindak tegas tindak kejahatan tanpa pandang bulu, khususnya kejahatan korupsi yang akhir-akhir ini marak terjadi.
Senada dengan Gus Ipul, Rois Syuriah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim, KH. Miftahul Ahyar mengatakan, seorang presiden wajib memiliki kepintaran karena setiap keputusan yang diambil oleh sang presiden harus membawa manfaat yang dapat dirasakan seluruh umat.
Terkait dengan sosok calon presiden yang pantas direkomendasikan, pihaknya mengatakan bahwa pada pilpres tahun ini indonesia memiliki tokoh-tokoh yang layak menjadi pemimpin bangsa. Diantaranya adalah Dahlan Iskan, dan Mahfud MD yang juga merupakan tokoh NU.
Hadir dalam dialog kebangsaan pada kesempatan itu, Ketua Rumah Dahlan Iskan Jatim, Prof. Dr. Gempur Santoso dan masyarakat umum yang terdiri dari mahasiswa, pimpinan redaksi dan para wartawan dari berbagai media.  [iib]

Tags: