Wakil Bupati BondowosoTekankan Perlunya Kerjasama Semua Pihak

Wakil Bupati Bondowoso H Irwan Bachtiar Rahmat SE saat melakukan inspeksi pada para rekawan siaga Bencana di Alun-alun Bagus Asra. (Samsul Tahar/Bhirawa)

(Apel Kesiapsiagaan Darurat Bencana,) 

Bondowoso, Bhirawa
Dalam rangka bulan pengurangan resiko bencana di Kabupaten Bondowoso, Wakil Bupati Bondowoso, H Irwan Bachtiar Rahmat SE MSi memimpin jalannya apel siaga darurat bencana di alun-alun Raden Bagus Asra (RBA) Ki Ronggo kemarin.
Dalam sambutannya, menghadapi cuaca ekstreem saat ini dibutuhkan kesiapan seluruh stakeholder baik dari Pemerintah daerah, jajaran TNI dan Polri serta relawan dalam menghadapi berbagai kemungkinan resiko terjadinya bencana.
“Diharapkan, melalui apel ini membawa dampak positif serta situasi menjadi aman terkendali dan memberikan keamanan, kenyamanan seluruh masyarakat Bondowoso,” ungkapnya saat memberikan sambutan.
Lebih lanjut, Irwan menyampaikan himbauannya, agar semua pihak dapat memaksimalkan upaya mengurangi resiko bencana yang sewaktu-waktu bisa terjadi. Pastinya, menurut Ketua DPC PDI-P Bondowoso ini, dibutuhkan kerjasama dari semua elemen di Kabupaten berjuluk Republik Kopi ini.
“Harus ada komitmen antara Pemerintah daerah dan masyarakat,” ucapnya.
Namun demikian, dikatakan Irwan, saat ini penanggulangan bencana tidak lagi menitikberatkan pada penanganan kedaruratan, melainkan, upaya pengurangan resiko bencana. Maka dari itu, perlu adanya kerjasama serta kesiapsiagaan dari semua pihak.
“Upaya kesiapsiagaan harus dilakukan agar seluruh elemen siap mengantisipasi kemungkinan bencana yang terjadi,” pungkasnya.
Sebelum apel digelar, Irwan Bachtiar Rahmat terlebih dahulu memeriksa peserta serta peralatan yang nantinya dibutuhkan dan digunakan untuk mendukung kesiapsiagaan. [Har]

Tags: