Wali Kota Batu Instruksikan Segera Selesaikan Normalisasi Sungai Sisir

Wali Kota Batu, Dra. Dewanti Rumpoko M.Si bersama Wawali, Ir. Punjul Santoso M.M saat melakukan sidak ke lokasi perbaikan drainase sungai Sisir, Jumat (7/2).

Kota Batu,Bhirawa.
Wali Kota Batu, Dra Dewanti Rumpoko M.Si bersama Wawali, Ir Punjul Santoso M.M melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi perbaikan drainase dan sungai penyebab banjir di Kelurahan Sisir. Dalam kesempatan itu Walikota memberikan instruksi untuk segera melakukan normalisasi sungai Sisir agar banjir tak kembali datang saat hujan turun di kawasan itu.
Dalam inspeksi kemarin, Walikota dan Wakil Wali Kota melihat langsung proses pembongkaran 4 jembatan di Sisir. Jembatan ini terpaksa dibongkar karena memiliki saluran drainase yang sempit sehingga menjadi salah satu peyebab banjir.
Selain itu, Dewanti juga menyampaikan agar pihak terkait secepatnya melaksanakan rekomendasi yang diberinya agar tidak kembali lagi banjir saat hujan turun.
“Hari ini juga saya sudah minta agar rekomendasi saya segera dilakukan. Mula dari normalisasi Sungai Sisir, perbaikan gorong-gorong atau drainase yang menuju Sungai Sisir, hingga pemasangan box culvert,” ujar Dewanti saat inspeksi di Jl. Semeru, Jumat (7/2).
Walikota juga menegaskan bahwa perbaikan infrastuktur tersebut tidak perlu menunggu waktu lebih lama. Karena penganggaran proses perbaikan ini tidak perlu menunggu melalui Perubahan Anggaran Keuangan (PAK). Namun akan menggunakan Anggaran Tak Terduga yang bisa digunakan ketika terjadi bencana alam.
“Agar hari ini bisa dikerjakan seluruhnya, saya minta administrasi segera dilengkapi. Apalagi menurut BMKG beberapa hari ke depan curah hujan tinggi. Ini harus segera ditangani agar tidak terjadi lagi musibah banjir,” tegas Walikota.
Diketahui, beberapa waktu lalu di Kelurahan Sisir sempat terjadi musibah banjir. Banjir yang terjadi tepatnya di Jl.Semeru ini diakibatkan adanya penyempitan sungai dan juga drainase yang sempit akibat pembuatan jembatan yang salah.(nas)

Tags: