Wali Kota Madiun Bersepeda Salurkan 150 Paket Sembako CSR PT Telkom

Wali Kota Madiun, Maidi usai salurkan bantuan sembako kepada warga, dirinya menghimbau agar masyarakat tetap disiplin terhadap protokol kesehatan covid-19. [sudarno/bhirawa]

Kota Madiun, Bhirawa
Tampaknya sudah terbiasa, apa yang dilakukan Wali Kota Madiun, Maidi. Di setiap kesempatan ketika sudah longgar, selalu bersepeda yang diikuti oleh para kepala OPD dan staf lainnya seraya menyalurkan bantuan 150 paket sembako program corporate social responsibility (CSR) PT Telkom itu, diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan di tiga kecamatan, Selasa malam (23/6).
Wali Kota sengaja mengajak personil dari PT Telkom terlibat dalam penyaluran.Tujuannya, agar melihat langsung kondisi masyarakat.Karena itu, Wali Kota berharap bantuan kembali dikeluarkan PT Telkom ke depannya. Hal itu penting mengingat masa pandemi Cpvid-19 yang masih belum dapat dipastikan kapan akan berakhir.
‘’Instansi atau perusahaan yang memberikan donasi selalu kita libatkan dalam penyaluran.Biar mereka melihat langsung.Siapa tahu dari melihat langsung itu muncul keinginan untuk berdonasi kembali.Terima kasih kepada PT Telkom.Bantuan tentunya sangat membantu masyarakat,’’kata Wali Kota Maidi.
Kesempatan bertatap muka tersebut juga dimanfaatkan Wali Kota untuk memberikan himbauan kepada masyarakat.Seperti diketahui, Kota Madiun telah ditetapkan sebagai daerah zona hijau covid-19 oleh Gubernur Jawa Timur beberapa waktu lalu.Wali Kota tidak ingin masyarakat terlena. Karenanya, himbauan untuk meningkatkan kedisiplinan akan protokol kesehatan covid-19 terus dilakukan. Wali Kota berharap protokol kesehatan menjadi budaya di tengah masyarakat.[dar]

Tags: