Wali Kota Malang KumpulkanRektor-Forpimda

IMG-20160324-WA0077(Antisipasi Bentrok Susulan Antar Mahasiswa)
Kota Malang, Bhirawa.
Untuk menjaga kota Malang, tetap kondusif, pasca kejadian bentrokan antar mahasiswa yang mengakibatkan meninggalnya satu orang mahasiswa asal Ambon, belum lama ini, Wali Kota Malang, Kamis, [24/3) kemarin, mengundang Rektor dan Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) untuk mengadakan pertemuan dengan kelompok-kelompok mahasiswa dari beberapa daerah.
Walikota Malang M. Anton yang lebih akrab disapa Abah Anton ini menjelaskan bahwa pemerintah Kota Malang memang yang menginisiasi pertemuan ini.
Itu dilakukan sebagai bagian tanggung jawab pemerintah terhadap kejadian bentrokan antar mahasiswa beberapa hari lalu.
“Intinya masalahnya sudah selesai, dan Pemerintah kota Malang beserta aparat keamanan akan melakukan inspeksi dan pendataan ke tempat-tempat yang sering terjadi kerusuhan dan tempat kos,”tutur Abah Anto.
Pihak juga meminta agar tempat kos seteril dari senjata tajam. Selain itu pihaknya juga berharap semua pihak untuk meningkatkan kewaspadaan.[mut]

Tags: