Wali Kota Probolinggo dan Wawali Kerja Bakti Bersihkan Sungai

Wawali Subri menyisiri sungai yang akan dibersihkan.

Kota Probolinggo, Bhirawa
Kebersihan lingkungan di Kota Probolinggo juga menjadi perhatian serius pemerintah setempat. Untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, Wali Kota Hadi Zainal Abidin bersama Wawali Mochammad Soufis Subri melakukan kerja bakti di sepanjang sungai di Jalan KH Fadhol – Jalan Brantas, Kecamatan Kademangan, Sabtu 7/9 pagi.
Kerja bakti itu dipimpin Camat Kademangan Pujo Agung Satrio dan diikuti Kepala Dinas PUPR Amin Fredy, Danramil Kapten Eko Saputro, anggota TNI, Polri, lurah, ketua RW dan RT, serta masyarakat di lingkungan Kecamatan Kademangan.
Sejatinya, sungai tersebut dibawah naungan Provinsi Jawa Timur. Namun untuk normalisasi dan pembersihan juga menjadi tanggung jawab Pemerintah Kota Probolinggo dan masyarakat setempat. Sebelum dilakukan kerja bakti, Dinas PUPR sudah melakukan normalisasi menggunakan eksavator selama beberapa hari.
Camat Pujo menegaskan, kerja bakti saban Jumat yang dilaksanakan keliling ke wilayah Kecamatan Kademangan akan digeser ke pembersihan sungai. “Selain bersih-bersih sekaligus pengecatan. Kami berharap kegiatan ini dapat merubah perilaku masyarakat tidak membuang sampah sembarangan. Karena banyak sampah yang seharusnya tidak dibuang disini, seperti pampers, pembalut dan lain sebagainya,” ujar mantan Kabid Aset di BPPKAD ini.
Sungai sepanjang kurang lebih 1 kilo meter itu ditargetkan selesai sepertiganya, kemudian bergeser ke sisi selatan. Saat meninjau ke selatan sungai menggunakan perahu karet, Wawali Subri bersama Camat Pujo dan Danramil Eko, didapati banyak sampah yang ada di sungai. Selain itu, ada limbah BAB yang langsung ke sungai.
“Selanjutnya ya kami akan pikirkan, bagaimana penanganan yang tepat. Disesuaikan dengan program yang ada, supaya tidak ada lagi warga yang BAB langsung dibuang ke sungai. Mungkin dengan septictank komunal atau alternatif lainnya,” ujar Wawali Subri, usai meninjau lebih dekat kondisi sungai tersebut.
Sementara itu, Wali Kota Habib Hadi mengharapkan masyarakat mempunyai kesadaran menjaga lingkungannya sendiri. Pemerintah sudah memberikan contoh dan memulai seharusnya masyarakat juga ikut menyadari kondisi lingkungannya.
“Saya sudah menandatangani, mengaktifkan kembali aturan sanksi bagi mereka yang membuang sampah sembarangan. Siapapun akan kami tindak. Tolong semua ikut membantu menyosialisasikan kepada masyarakat. Gerakan ini bisa mengedukasi masyarakat dan menjadi contoh bagi warga lainnya,” jelas Habib Hadi.
Ia juga menegur RT/RW yang harus aktif dan kompak dengan kelurahan untuk membantu program pemerintah. “Kita adalah satu kesatuan dan harus bersinergi. Terima kasih kepada TNI dan Polri yang ikut dalam kegiatan pagi ini, semoga masyarakat Kota Probolinggo bisa sadar akan kebersihan lingkungannya,” tambah wali kota.(Wap)

Tags: