Wali Kota Rukmini Lepas Atlet ke Jember

Wali Kota Probolinggo melepas kontingen atlet di aula Diknas.

Wali Kota Probolinggo melepas kontingen atlet di aula Diknas.

Probolinggo, Bhirawa.
Sebanyak 96 orang meliputi 70 atlit dan 26 official bersiap mengikuti ajang POPDA XI di Kabupaten Jember. Mereka dilepas langsung oleh Wali Kota Rukmini, dari aula dinas pendidikan Jalan Basuki Rahmad.
Didampingi Kepala Dinas Pendidikan Rey Soewigtyo, secara simbolis wali kota menyerahkan jaket dan topi kepada atlit sebagai tanda pelepasannya. Sekitar 9 cabang olahraga yang diikuti, diantaranya, atletik, bulu tangkis, karate, pencak silat, renang, sepak takraw, senam, tenis lapangan dan tenis meja.
“Kota Probolinggo menerima penghargaan dari Propinsi Jawa Timur sebagai kota yang peduli terhadap olahraga. Untuk itu para atlit harus bisa optimal agar bisa meraih prestasi membanggakan,” ujar pemimpin perempuan ini, Kamis 3/11.
jaga perilaku, tutur kata, persahabatan, karena merupakan duta olahraga. Termasuk menjaga keselamatan dan kesehatan sehingga bisa berjalan sesuai harapan. Dan bisa meraih tri sukses, sukses prestasi, sukses pelaksanaan dan sukses kegiatan.
Sementara itu target yang dipasang, 3 medali emas, 9 medali perak, dan 12 perunggu. Cabor yang dimaksud antara lain volly indoor, atletik, bulu tangkis, angkat besi, pencak silat, bridge, sepeda balap, panjat tebing, taekwondo, wushu, binaraga, anggar, tenis lapangan, senam, renang, selam dan catur.
Walikota Rukmini menyampaikan, atlet-atlet yang mengikuti Popda adalah atlet-atlet muda harapan Kota Probolinggo.
Dengan mengikuti Popda, diharapkan bisa meningkatkan prestasi olahraga dan menjaring bibit-bibit atlet baru. Jumlah kontingen kota mangga ini sebanyak 96 orang yang terdiri dari 70 atlet, dan 26 official.
“Kami siap memberikan yang terbaik demi keharuman nama Kota Probolinggo,” tegas Kepala Dinas Pendidikan Rey Soewigtyo.
Wali Kota Rukmini menambahkan, pihaknya menyambut gembira seluruh usaha dari pihak terkait seperti KONI, Dinas Pendidikan dan Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Dispobpar) serta seluruh pelatih. Apapun usaha untuk memajukan olahraga sudah selayaknya mendapat apresiasi demi mencapai tujuan menggali potensi atlet daerah.
“Atlet yang sudah meraih prestasi, ke depannya bisa meraih prestasi lagi. Bagi yang belum, semoga bisa menjadi motivasi untuk usahanya di masa mendatang. Selamat berjuang! Jaga nama baik Kota Probolinggo dan junjung tinggi sportifitas,” tambah wali kota.(Wap)

Tags: