Warga Kalikatir Mojokerto Sukses Pasang Pipa Sejauh 4,5 Kilometer

Warga dan anggota Koramil Gondang bahu-membahu memasang pipa untuk kebutuhan air bersih warga Desa Kalikatir. [hasan amin/bhirawa]

Kab.Mojokerto, Bhirawa
Impian warga Dusun Dokare, Desa Kalikatir, Kec Gondang, Kab Mojokerto bisa menikmati air bersih dan segar untuk keperluan sehari. Setelah Senin (6/11) kemarin berhasil mendapatkan sambungan pipa air bersih.
Setelah sekitar 225 warga dibantu anggota TNI Koramil Gondang bekerja keras memasang pipa paralon sepanjang 4,5 Km, dari lokasi Dusun Dokare, Desa Kalikatir, menuju sumber air di Lembah Harapan yang masuk Desa Gegagan Limo, Kec Gondang sehari sebelumnya.
Kapenrem 082/CPYJ Mojokerto, Mayor Caj Candra Yuniarti mendampingi Danramil 0815/18 Gondang, Kapten Inf Sumiarso mengungkapkan, pemasangan pipa paralon saluran air bersih sepanjang 4,5 Km mulai dari Sumber Air di Lembah Harapan Desa Begagan Limo dilakukan untuk memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di dua dusun, Desa Kalikatir ini melibatkan sekitar 225 warga yang didalamnya ada belasan anggota. Hal ini sebagai bukti bentuk kepedulian TNI pada rakyat.
”Alhamdulilah setelah pemasangan ini sekitar 80 KK di Dusun Dokare dan 150 KK di Dusun Kalikatir, Desa Kalikatir dapat menikmati manfaat air bersih.” kata Danramil.
Pj Kades Kalikatir Kusnadi ditempat terpisah mengatakan gabungan Anggota TNI dari Koramil 0815/18 Gondang yang  bahu-membahu mengerjakan pemasangan pipa ini dipimpin Danramil. ”Sementara untuk 200 warga sendiri yang mengkoordinasi. Dengan tuntasnya kegiatan ini kami mengucapkan banyak terima kasih pada TNI khususnya Koramil Gondang,” kata kusnadi. [min]

Tags: