Wartawan dan LSM Bagi-bagi Masker di Kabupaten Bojonegoro

Aksi Solidaritas, Wartawan dan LSM Bojonegoro Bagikan Masker Kepada Masyarakat.

Bojonegoro,Bhirawa
Peduli terhadap perkembangan pandemi Covid-19 di Bojonegoro, puluhan wartawan dari berbagai media dan LSM di Kabupaten Bojonegoro, Selasa (14/4) membagikan sebanyak 1.000 masker secara gratis kepada masyarakat yang berada di terminal Rajekwesi di Jalan Veteran Bojonegoro.
Puluhan wartawan dari berbagai media dam LSM ini langsung mendatangi warga yang tidak menggunakan masker, dan memberikan himbauan kepada warga agar selalu menggunakan masker saat keluar rumah serta melakukan kegiatan diluar rumah.
Koordinasi kegiatan, Sasmito Anggoro menyampaikan kegiatan ini memang sengaja dilakukan oleh Solidaritas Wartawan dan LSM karena sebagai bentuk kepedulian Wartawan dan LSM terhadap Sebaran Virus Corona (Covid 19) di Bojonegoro, dan banyaknya masyarakat yang tidak mengindahkan himbauan pemerintah untuk menggunakan masker.
“Ternyata masih banyak masyarakat kita yang tidak menggunakan masker saat keluar rumah dan bekerja,” kata Sasmito Anggoro.
Ditambahkan juga penyebaran covid 19 ini dapat terjadi pada siapa saja, sehingga dengan masker yang dibagikan ini dengan harapan bisa mencegah sebaran Covid-19, dan selain itu juga diharapkan kepada masyarakat dapat berperilaku sehat untuk mencegah penyebarannya.
“Ini adalah bentuk kepedulian kami para awak media dan LSM untuk mencegah Sebaran Covid-19 di Bojonegoro, dan ini akan terus kita lakukan untuk cegah sebaran Covid 19,” ujar Sasmito.
Aksi pembagian masker ini dilakukan dengan sasaran tukang becak, tukang ojek serta pedagang asongan serta masyarakat baik calon penumpang yang ada di terminal Rajekwesi Bojonegoro, khususnya bagi masyarakat yang tidak menggunakan masker saat beraktivitas. [bas]

Tags: