Yellow Page Masih Jadi Pilihan Media Promosi

President Director MD Media Asli Brahmana (kiri) membuka Yellow Pages edisi Surabaya bersama Executive General Manager Telkom Divre V Jatim, Iskriono Windiarjanto dan Digital & Media Director MD Media, Aziz Sidqi.

President Director MD Media Asli Brahmana (kiri) membuka Yellow Pages edisi Surabaya bersama Executive General Manager Telkom Divre V Jatim, Iskriono Windiarjanto dan Digital & Media Director MD Media, Aziz Sidqi.

Surabaya, Bhirawa
Telah melayani masyarakat selama lebih dari 30 tahun telah membuktikan Yellow Pages yang dikelola PT Metra Digital Media (MDMedia), masih dipercaya sebagai media pilihan utama dalam mengembangkan bisnis dalam cakupan lokal maupun ekspansi bisnis ke daerah lain, tidak hanya bagi perusahaan lokal namun juga pelaku bisnis yang berasal dari wilayah lain.
Terbukti dengan penerbitan Yellow Pages Surabaya yang menjadi media promosi pilihan bagi 1.754 perusahaan yang tersebar di 21 kota di seluruh Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Malang, Bali, Medan, Balikpapan, Solo, Banjarmasin dan Mataram.
Demikian juga dengan penerbitan Yellow Pages Medan dan Batam, dimana untuk Medan tercatat 688 pelanggan berbagai perusahaan berasal dari 11 kota, sementara Yellow Pages Batam mendapatkan kepercayaan dari 242 perusahaan dari 7 kota di Indonesia.
Mulai tahun 2015 ini, untuk lebih memudahkan pengguna dalam mengakses layanan informasi lokal daerah (local search dalam format printed), MDMedia menyediakan fitur baru informasi yaitu Delivery Service, berupa listing khusus yang memuat nomor telepon penyedia layanan antar, serta Info Wisata yang berisi artikel-artikel pariwisata lokal yang menarik di tiap kota yang menjadi basis direktori itu. Pengkayaan konten lokal ini diharapkan semakin mendukung pengembangan bisnis dan pariwisata lokal.
Peluncuran Yellow Pages dengan konsep baru ini dimulai dengan Buku Surabaya, Medan dan Batam dimana seremonial acara peluncuran dilakukan di Toko Buku Gramedia, Surabaya pada 8 Januari 2015. Lokasi ini dipilih karena Gramedia Surabaya merupakan salah satu pick up point untuk mendapatkan Yellow Pages disamping Kantor Pelayanan Telkom, kantor pos dan beberapa bank yang bekerja sama dengan MDMedia. Selain itu juga dapat melakukan permintaan pengiriman buku melalui short message service (SMS) dengan format : yellowpages<spasi>Nama#<No.Telp>#Alamat#<buku yang diinginkan> kirim ke 98108. Tarif Rp. 5500/SMS/buku. [ma]

Tags: