10 Ribu Peserta Ikuti Alfamidi Family Day Parkir Timur Surabaya Plaza

Raffi Ahmad saat berfoto selfie bersama Kepala Cabang Alfamidi Jawa Timur, Rini Dianawati membelakangi para peserta Alfamidi Family Day, Minggu (2/11) kemarin. achmad tauriq/bhirawa

Surabaya, Bhirawa
PT Midi Utama Indonesia Tbk. (Alfamidi) cabang Jawa Timur mengajak 10 ribu peserta yang berasal dari berbagai daerah Jatim untuk memasyarakatkan kesehatan dengan mengikuti acara funwalk, funbike, aerobik, pasar murah, cek kesehatan gratis dan hiburan musik yang digelar untuk memperingati hari jadi Alfamidi yang ke-11.
Kepala Cabang Alfamidi Jawa Timur, Rini Dianawati saat dikonfirmasi Bhirawa di sela-sela kegiatan, Minggu (2/11) kemarin mengungkapkan tak kurang 10 ribu peserta mengikuti acara bertemakan Alfamidi Family Day yang digelar di pelataran Parkir Timur Surabaya Plaza.
“Tujuan kami menggelar kegiatan ini selain untuk memperingati HUT Alfamidi yang ke-11, kami juga ingin memasyarakatkan kesehatan sekaligus memeringati Hari AIDS Internasional. Supaya warga Jatim selalu sehat jasmani maupun rohaninya khususnya mereka yang saat ini hadir mengikuti acara yang kami gelar ini,” terangnya.
Rini menambahkan dalam kegiatan ini pun pihaknya tidak mentargetkan apapun, satu-satunya hanyalah penjualan. “Kami tidak mentargetkan apapun, yang kami inginkan hanya masyarakat agar selalu ingat dan sering berbelanja di Alfamidi,” ujarnya.
Sementara kegiatan funwalk, funbike, aerobik, pasar murah, cek kesehatan gratis dan hiburan musik ini sudah menjadi agenda rutin tahunan bagi Alfamidi. “Karena antusiasme masyarakat Jatim yang tinggi kami gelar lagi acara ini, tahun lalu target kami 10 ribu peserta namun tembus 13 ribu. Tahun ini 10 ribu peserta sudah terpenuhi sebelum hari H, belum lagi mereka yang baru daftar hari ini,” jelasnya.
Selain menyediakan hadiah utama berupa mobil Daihatsu Ayla dan hadiah lainnya yakni motor, sepeda, lemari es, televisi, mesin cuci juga hadiah lainnya. Acara yang dipungut biaya pendaftaran Rp35 ribu ini juga di hadiri artis ibukota Raffi Ahmad untuk membago-bagikan hadiah.
“Untuk tahun depan mungkin juga kami akan menggelar kegiatan yang sama seperti ini dan formatnya saja yang agak berbeda. Intinya adalah bagaimana acara ini bisa menjadi acara keluarga, para peserta bisa berolahraga bersama keluarganya di acara Alfamidi ini,” katanya.
Pertumbuhan market share Alfamidi di Jatim untuk tahun ini jauh lebih bangus dibandingan dengan tahun kemarin. “Untuk tahun ini tumbuh diatas 10 persen dibandingkan dengan tahun lalu. Dan untuk tahun depan 2019 Alfamidi juga akan menambah jumlah tokonya di Jatim,” tandasnya. [riq]

Tags: