Danrem 084 BJ Apresiasi Kinerja Prajurit Perbaiki Bangunan Korem

Kebersamaan prajurit Korem 084 BJ dan ASN Korem dalam memperbaiki bangunan sekitar Makorem 084 BJ, Rabu (18/4). [abednego]

Surabaya, Bhirawa
Kekuatan prajurit TNI AD bukan hanya dilihat dari kemampuan fisik maupun tenaga. Kokohnya markas komando merupakan hal penunjang bagi sikap prajurit dalam menjalankan tugasnya sebagai prajurit TNI AD.
Guna mewujudkan etos kerja yang tinggi, beberapa prajurit Korem 084 Bhaskara Jaya (BJ) beserta ASN lingkungan Makorem melakukan pembenahan beberapa bangunan di Makorem 084 BJ, Rabu (18/4). Hal inilah yang menjadi perhatian dari Komandan Korem (Danrem) 084 BJ Kolonel Kav M Zulkifli yang bangga atas kepedulian dari prajurit-prajurit Korem.
“Selain kemampuan, kebersamaan juga dinilai sangat penting dalam menjalani setiap tugas dan kewajiban prajurit. Terlebih dalam hal mempercantik markas komandonya,” kata Danrem 084 BJ Kolonel Kav M Zulkifli, Rabu (18/4).
Danrem juga mengapresiasi Pelda Sidin yang membawahi prajurit dan ASN Korem 084 BJ mempercantik markas komando. Perbaikan bangunan yang berada di sekitaran Korem, lanjut Danrem, merupakan wujud kepedulian prajurit atas markas komando yang ditempatinya. Hal itu sekaligus menjadi kekuatan dan semangat kerja prajurit TNI AD, khususnya wilayah Korem 0b4 BJ.
“Kekuatan seorang prajurit TNI AD bukan hanya terletak kepada kuat dan hebatnya fisik kita. Melainkan dari kepedulian untuk memperbagus bangunan markas komando tempat dia bertugas,” tegas Danrem.
Sementara itu, Pelda Sidin selaku salah satu staf Kompi Markas menambahkan perbaikan bangunan yang dilakukan oleh personel Makorem saat ini, nantinya akan diperuntukkan kepada anak-anak yatim piatu di wilayah Korem 084 Bhaskara Jaya.
“Keterampilan dan etos semangat kerja, kita utamakan selama berlangsungnya perbaikan ini,” ucapnya. [bed]

Tags: