Dua Atlet Tuban Sabet Juara Pertama Kejuaraan Aeromodelling

Para pelarih, pengurus PORDIRGA Kabupaten Tuban dan atlet Aeromodelling yang meraih juara diajang kejuaraan Aeromodelling tingkat Karesidenan Bojonegoro di Kabupaten Lamongan.

Baru Terbentuk dan Gabung KONI
Tuban, Bhirawa
Meski baru bergabung menjadi anggota KONI Kabupaten Tuban pada tahun 2019 ini, cabang olah raga Aeromodelling (PORDIRGA) Kabupaten Tuban, sudah menorehkan prestasi yang membanggakan dengan meraih juara diajang kejuaraan Aeromodelling di Lamongan tingkat Karesidenan Bojonegoro dan Kabupaten Gresik.
Tak tanggung-tanggung, dua dari tiga atlet Aeromodelling Tuban sukses menyabet juara pertama. Yaitu Juara 1 U16 Putri atas nama Yuniar Setia Purwanti yang berasa dari Tambakboyo Tuban. Kemudian Juara 1 U13 Putra atas nama Candra Ahmad Asshidqi, Asal Desa Bulu, Tuban.
“Kami semua PORDIRGA Kabupaten Tuban sangat Bangga dengan anak didik Kami yang pada Selasa (8/10) lalu berhasil langsung menjuarai 2 kelas Sekaligus, yaitu Juara 1 U13 Putra dan Juara 1 U16 Putri,” kata Ketua PORDIRGA Aeromodelling KONI Tuban, Priyo Sulistiono, Rabu, (9/10).
Terlebih karena jumlah peserta yang ikut mencapai 130 atlet yang dibagi 3 kelas putra dan putri. ”Dan Alhamdulillah, dari sekian banyak peserta, 2 atlet kita bisa meraih juara pertama. Tentu ini sangat membanggakan,” imbuhnya.
Melalui prestasi itu diharapkan Olah raga Aeromodelling akan berkembang di Kabupaten Tuban dan mampu memberikan motifasi banyak Atlet yang unggul di Cabor Aeromodelling.
“Kami minta doa agar KONI Kabupaten Tuban bisa memberi Restu pada atlet yg juara tersebut untuk mengikuti KEJURKA Nasional 2019 yang akan diadakan di Bandung dalam waktu dekat,” harapnya.
Sementara itu, Sekretaris KONI Tuban, Zainal Maftuhien, mengucapkan selamat atas prestasi yang membanggakan kita semua dan sangat mengapresiasi karena menurut catatan KONI Tuban ini prestasi pertama sejak PORDIRGA Tuban berdiri dan menjadi anggota.
Zainal juga menyampaikan supaya hasil ini menjadi bahan evaluasi bagi tim pelatih dan Satlak dalam merancang pembinaan lebih lanjut pada event atau target yang lebih tinggi terutama untuk persiapan PORPROV Jatim VII nanti.
“Jangan berpuas diri. Teruslah berlatih dan mengasah kemampuan pada ajang yang lain. Kami bangga dengan prestasi kalian,” tuturnya. [hud]

Tags: