Farawel Penerimaan Kapolres Madiun Baru Disambut Reog dan Pencak Silat

Tampak Kapolres Madiun yang baru AKBP Eddwi Kurniyanto bersama istri disambut pedangpora. [sudarno/bhirawa]

Kabupaten Madiun, Bhirawa
Acara Farawel penerimaan Kapolres Madiun yang baru, AKBP Eddwi Kurniyanto, SH. S.I.K dengan Kapolres Madiun yang lama, AKBP Ruruh Wicaksono, S.I.K, SH. MH, di Mapolres Madiun, Selasa (18/2) cukup meriah, selain dengan penyambutan pedangpora dari anggota, juga hiburan reog dan seni belladiri pencak silat.
Serahterima jabatan Kapolres Madiun dilakukan di Mapolda Jatim Jumat (14/2).Kapolres Madiun yang baru AKBP Eddwi Kurniyanto sebelumnya Kapolres Probolinggo.Sedang Kapolres Madiun yang lama AKBP Ruruh Wicaksono selanjutnya menjabat sebagai Kapolres Tuban.

Kapolres Madiun yang baru, AKBP Eddwi Kurniyanto (kanan) dengan Kapolres Madiun yang lama, AKBP Ruruh Wicaksono, di Mapolres Madiun, Selasa (18/2) keduanya naik diatas reog. [sudarno/bhirawa]

Dalam keterangannya kepada wartawa, Kapolres Madiun, AKBP Eddwi Kurniyanto menyatakan, kalau pihaknya akan melanjutkan program Kapolres Madiun yang lama. Karena selama ini sudah berjalan baik. Untuk itu akan dilanjutkan dan dimaksimalkan. Baik internal juga melakukan pendekatan-pendekatan ke semua kalangan di Kabupaten Madin.
“Yang jelas kami mempunyai program tersendiri. Dan nanti saya tetap melanjutkan program Pak Ruruh (Kapolres Madiun yang lama.red) selama 1 tahun 3 bulan ini, sudah berjalan dengan baik,”ungkap Kapolres Madiun AKBP Eddwi Kurniyanto mentap.
Ditanya, bagaimana dengan adanya beberapa masalah yang belum diselesaikan oleh Kapolres Madiun yang lama ?. Spontan, Kapolres Madiun, AKBP Eddwi Kurniyanto , menyatakan, “Akan saya tuntaskan. Juga akan saya kordinasikan terlebih dahulu, agar dapatnya menuntaskan permasalahan yang ada,”tegasnya.
Sementara itu, Kapolres Madiun yang lama, AKBP Ruruh Wicaksono selama menjabat Kapolres Madiun 1 tahun 3 bulan, dirinya mengaku senang karena Madiun aman dan nyaman. “Pokoknya Madiun, luar biasa,”kata dia. Hanya saja,lanjutnya, selama menjabat Kapolres Madiun belum semuanya masalah dituntaskannya. Karena waktunya relatif singkat. Tetapi selama ini, penanganan semua masalah berjalan aman lancar terkendali (mancarli). “Ya, pokoknya warga Madiun luar biasa,”kata Ruruh mengulangi pernyataannya. [dar]

Tags: