Jelang Lebaran, Dishub Jombang Gelar Ramcheck di Terminal Kepuhsari

Kegiatan Ramcheck di Terminal Kepuhsari, Peterongan, Jombang yang digelar Dishub Kabupaten Jombang bersama petugas gabungan, Selasa (26/03). (arif yulianto/bhirawa).

Jombang, Bhirawa.
Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Jombang bersama petugas gabungan menggelar operasi terpadu pemeriksaan kelayakan kendaraan dan kesehatan pengemudi (Ramcheck) menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 H/2024 di Terminal Kepuhsari, Peterongan, Jombang, Selasa (26/03).

Dari hasil pemeriksaan belasan kendaraan, didapati ada sejumlah kendaraan bus tak laik operasi karena beberapa fasilitas seperti wiper dan fasilitas lainnya tidak berfungsi dan membutuhkan perbaikan.

”Hasil pemeriksaan hari ini dari beberapa PO, ada yang memang secara kendaraan tidak layak,” kata Kepala Dishub Jombang, Budi Winarno.

Budi Winarno menjelaskan, temuan kendaraan yang tidak laik itu, terkait dengan kelengkapan kendaraan angkutan umum.

“Tidak layak itu terkait dengan fasilitas-fasilitas yang harus tersedia di unit kendaraan seperti wiper, itu hanya satu wiper, terus lampu, lampu jauh tidak ada, adanya hanya lampu pendek, dan dikatakan tidak layak,” urai Budi Winarno.

Kepala Dishub Kabupaten Jombang menyampaikan, terkait adanya temuan ketidaklayakan angkutan umum tersebut, pihaknya memberikan teguran pada pihak PO bus.

“Sanksinya, kita memberikan sanksi yang terkait perlengkapan kendaraan ini, kita memberikan teguran pada PO,” tandas Budi Winarno.

Kepala Dishub Kabupaten Jombang juga menjelaskan, jika dalam operasi terpadu ditemukan surat kendaraan yang tidak sesuai, maka akan ditilang kepolisian.

“Jika surat-surat kendaraan mati ya dikenakan tilang,” ujar Budi Winarno.

“Termasuk KIR kendaraan mati, ya dikendarai sanksi administrasi berupa tilang,” pungkas Kepala Dishub Kabupaten Jombang.(rif.hel)

Tags: