Pegawai Dinsos Isi Ramadan dengan Sholat Jamaah, Kultum, dan Tadarus

Kepala Dinsos Sidoarjo, Ahmad Misbahul Munir, sedang lakukan tadarus Quran bersama pe?awai di mushola kantor. [alikusyanto/bhirawa]

Pemkab Sidoarjo, Bhirawa
Dinas Sosial Kabupaten Sidoarjo mengajak semua pegawainya lebih khusuk beribadah di bulan ramadan ini 1445 H. Agar mendapatkan amal pahala sebanyak -banyaknya di bulan suci ini.

Setiap hari, para pegawai di OPD Kabupaten Sidoarjo itu, melakukan sholat dhuhur dan azhar berjamaah di mushola kantor. Usai sholat dhuhur, biasanya dilanjut ada ceramah Kultum dan diakhiri ada tadarus Al-quran.

“sudah dua tahun ini kita jalankan, semoga puasa kita dapat amalan yang berlipat,” kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sidoarjo, Drs Ahmad Misbahul Munir MM, Kamis (21/3) kemarin, usai menjalankan sholat dhuhur berjamaah, dilanjut acara Kultum dan tadarus quran, bersama sejumlah pegawainya.

Meski ada kegiatan-kegiatan itu, menurut Misbah, sama sekali tidak sampai menganggu kerja para pegawai di kantor. Misbah sempat mengatakan salah satu pelayanan Dinsos Sidoarjo adalah melayani para PMKS yang berada di UPT PP rehabilitasi sosial yang ada di kelurahan Sidokare Kecamatan Sidoarjo.

Saat ini jumlah PMKS yang sedang dilayani ada 78 orang. Sedangkan ada 8 orang dirawat di rumah sakit Lawang, Malang. Disana jumlahnya hampir melebihi quota, yakni 80 orang. Disana, kata Misbah, beberapa tahun lalu, jumlah PMKS nya sempat melebihi 100 orang.

“Karena hampir overload, maka seharusnya tempatnya dipindah. Kemarin, juga dapat tambahan 1 PMKS kiriman dari Satpol PP Sidoarjo,” katanya.

Proses menuju ke tempat yang lebih luas, kata Misbah, saat ini terus berlangsung. Lokasinya sudah ada di Dusun Banar Desa Pilang Kecamatan Wonoayu. Luas lahannya 2.4 ha. Luas bangunan nantinya masih belum final. Sebab akan menyesuaikan dengan kekuatan anggaran.

“Saat ini lahan sudah diuruk,” ujarnya singkat. Menurutnya lebih cepat realisasi, akan semakin lebih baik. Karena usaha ini termasuk memberikan pelayanan yang lebih baik lagi, kepada warga yang kehidupannnya kurang beruntung. [kus.dre]

Tags: