Stock Darah Situbondo Aman dan Mencukupi untuk Masyarakat

Bupati Situbondo Karna Suswandi saat menyerahkan bantuan untuk anak yatim pada puncak peringatan HUT PMI ke 76 di pendopo Kabupaten, Rabu (29/9). [Sawawi/bhirawa]

Situbondo, Bhirawa
Untuk ikut menyemarakkan puncak peringatan HUT PMI ke-76, jajaran pengurus PMI Kabupaten Situbondo mengadakan sejumlah agenda penting. Diantaranya menyerahkan bantuan kepada anak yatim, mengadakan kegiatan vaksinasi dan donor darah. Puncak acara di buka secara resmi oleh Bupati Karna Suswandi dengan didmapingi jajaran Forkopimda berikut Wabup Khoirani dan Sekda Syaifullah. Hadir sejumlah pimpinan OPD bersama jajaran mitra terkait seperti TP-PKK dan beberapa ormas di Kabupaten Situbondo.

Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan, pada puncak HUT PMI ke-76, jajaran PMI Kabupaten Situbondo memberikan bantuan kepada anak yatim yang ditinggal oleh orang tuanya karena terkena penyakit Covid-19. “Jadi kami sangat prihatin namun tetap bersyukur etelah didata oleh DPPPA, PMI bergrak cepat dengan menyalurkan bantuan kepada 274 orang. Tentu sebelumnya diklasifikasi terlebih dahulu umur mereka yakni mulai umur 0 sampai 5 tahun. Beda misalnya dengan anak yang sudah memasuki umur 17 tahun,” ujar Bupati Karna Suswandi.

Disela-sela acara, mantan Plt Sekda Pemkab Bondowoso itu menambahkan, tren vaksinasi saat ini sudah sejalan dengan kesadaran masyarakat Situbondo yang semakin hari terus mengalami peningkatan. Yang semula, ujar Bupati karna, hanya di ikuti 2.000 orang, lambat laun mengalami kenaikan menjadi 5.000 dan 10.000 orang. “Bahkan semalam tembus angka 15 ribu orang yang ikut vaksinasi. Dengan percepatan vaksinasi ini Situbondo akan mengalami peningkatan secara signifikan,” ujar Bupati Karna.

Tak hanya itu, sambung mantan Kepala DPUPR Kabupaten Bondowoso itu, ia juga sudah melakukan komunikasi dengan Gubernur Jatim agar vaksin untuk jatah Kabupaten Situbondo segera ditambah mengingat animo masyarakat semakin baik untuk ikut vaksinasi. “Ya kemarin Pemkab Situbondo dan Polres Situbondo sama sama dikasih 15 ribu dosis. Untuk Kodim juga sudah dikasih 10.000 dosis. Nah stock sebanyak itu aman untuk kebutuhan dua hari kedepan. Untuk selanjutnya kami akan mengajukan permintaan lagi,” papar Bupati Karna.

Sementara itu Ketua PMI Kabupaten Situbondo Sofwan Hadi menegaskan, stock darah khusus Situbondo hingga hari ini masih dalam kondisi aman dan mencukupi. Agar stock darah kedepan terus meningkat, sebut mantan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Situbondo itu, pihaknya melakukan jemput bola ke desa-desa dengan didukung oleh Kodim dan Polres. “Stock darah di Situbondo saat ini masih mencukupi. Perlu diketahui untuk penyaluran bantuan darah tidak mudah langsung diberikan kepada masyarakat, karena harus melalui seleksi terlebih dahulu. Layak atau tidak mereka menerima bantuan darah,” pungkas Sofwan Hadi. [awi]

Tags: