54 Sekolah Negeri di Bojonegoro Ikuti PPDB Online

19(404)Bojonegoro, Bhirawa
Jelang tahun ajaran baru 2014, Dinas Pendidikan Daerha (Disdikda) Kabupaten Bojonegoro memastikan sebanyak 54 sekolah negeri mengikuti Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. Sekolah tersebut meliputi jenjang SMP, SMA, dan SMK.
Tahun ini adalah kali ketiga PPDB digelar secara online. Dari jumlah tersebut dengan rincian SMP Negeri sebanyak 30 lembaga, SMA Negeri sebanyak 14 lembaga dan SMK Negeri sebanyak 10 lembaga. Pelaksanaan PPDB Online dimulai pada awal 1 Juli.
Sekretaris Dinas Pendidikan Daerah (Disdikda) Kabupaten Bojonegoro, Ahkyar mengatakan, sekolah negeri yang pasti ikut PPDB online sebanyak 54 sekolah. Dan sebanyak 32 sekolah tidak mengikuti PPDB online yaitu meliputi 19 lembaga tingkat SMP, 7 lembaga tingkat SMK dan 6 lembaga tingkat SMA. “Ke 32 sekolah tersebut karena peminat pendaftarnya sedikit, dan kurang dari jumlah kuota. Selain itu juga sekolah tersebut jauh dari perkotaan serta belum ada jaringan internet ,” ungkap Ahkyar kepada Bhirawa Kamis (5/6).
Ahkyar menjelaskan, dibukanya pendaftaran online dimaksudkan untuk memberi kemudahan bagi para calon siswa untuk melakukan pendaftaran di sekolah yang mereka kehendaki. Nantinya para pendaftar tidak perlu datang ke sekolah untuk mendaftar secara langsung, tapi bisa dilakukan lewat via internet. “Dengan sistem itu menghidari penumpukan calon siswa untuk melakukan pendaftaran di sekolah yang mereka kehendaki. Selain itu untuk menghindarai kecurangan,” pungkasnya. [bas]

Tags: