13 Pegulat Jatim Berlatih di Vietnam

Pegulat JatimSurabaya, Bhirawa
Sebanyak 13 dari 17 pegulat yang berlatih di Puslatda Jatim kini tengah menjalani latihan di Vietnam. Mereka dipersiapkan untuk bertanding di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jabar 2016.
Menurut Pelatih Gulat puslatda Jatim, Rahman mengatakan, 13 atlet itu berlatih dan di Vietnam untuk menambah pengalaman dan mengasah teknik maupun fisik.
Selain itu cabang olahrga (cabor) gulat ditarget oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jatim tiga medali emas PON, sehingga para atlet maupun pelatih harus kerja ekstrakeras. Karena tidak mudah untuk memenuhi target tersebut.
“Vietnam adalah kiblat gulat di Asia Tenggara. Mereka ada disana mulai akhir Desember kemarin hingga 27 Februari,” kata Rahman, Minggu (24/1).
Dijelaskan, pihaknya hanya mengirim 13 dari 17 pegulat, karena mereka adalah peraih emas di Pra PON dan potensial mendulang emas di PON Jabar, September mendatang. Try out di Vietnam, lebih banyak digunakan untuk menambah jam terbang atlet Jatim.
“Mereka akan sparing dengan pegulat timnas Vietnam. Kami menginginkan mereka bisa mengambil pengalaman sebanyak mungkin di Vietnam, agar target tiga emas PON  bisa direalisasi.”
Menurut Rahman, persiapan tak hanya terhenti pada try out di Vietnam saja. Setelah menuntaskan sparing disana, tim gulat Jatim kembali lagi ke Surabaya pada 28 Februari. Sekaligus membawa pelatih Uzbekistan yang selama ini melatih Vietnam. Pelatih itu akan dikontrak untuk melatih dan mematangkan teknik gulat atlet Jatim hingga PON Jabar selesai.  [wwn]

Rate this article!
Tags: