150 KK Penerima BLT – DD di Desa Prambon Kabupaten Trenggalek Siap Diterimakan

Trenggalek, Bhirawa
Mengenai Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di Kabupaten Trenggalek terus berlangsung. Menghadiri langsung proses penyaluran bantuan ini, di Desa Prambon Kecamatan Tugu, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin meminta warga penerima bantuan bisa bijak memanfaatkan bantuan,Senin ( 23/5/2022 ).

Presiden Joko Widodo, melalui Perpres nomor 104 tahun 2021 Tentang Rincian APBN tahun 2022 mengamanahkan 40% Dana Desa dialokasikan untuk BLT DD. Sedangkan bantuan ini sendiri merupakan program jaring pengaman sosial yang ditujukan untuk pemulihan ekonomi masyarakat akibat Pandemi Covid 19.

Dalam kesempatan itu Bupati Trenggalek menuturkan, “saya harapkan masyarakat penerima manfaat bisa bijak memanfaatkan bantuan ini,” ucapnya dalam penyaluran bantuan BLT DD di Balai Desa Prambon.

Lebih lanjut, kepala daerah yang erat disapa Gus Ipin itu menambahkan, “syukur-syukur bantuan ini bisa menjadi modal usaha, sehingga nantinya bisa menjadi sumber tambahan penghasilan bagi keluarga,” tandasnya.

Kepala Desa Prambon, Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek, dalam penyaluran bantuan itu mengatakan ada sebanyak 150 KK di desanya yang menjadi penerima manfaat bantuan BLT DD tersebut. “Sebanyak 150 KK penerima manfaat bantuan ini akan menerima bantuan sebesar Rp. 300 ribu setiap bulannya. Hari ini proses penyaluran bantuan untuk bulan Mei ini,” terangnya.

Sedangkan di Trenggalek sendiri penyaluran BLT DD saat ini sedang melakukan proses penyaluram bulan ke-5. Joko Susanto, Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Trenggalek menambahkan total KPM (Keluarga Penerima Manfaat) BLT DD di Kabupaten Trenggalek tahun 2022 tercatat sebanyak 17.778 KPM.

Sementara itu sambung Joko, “saat ini sedang proses penyaluran untul bulan Mei di 152 Desa yang ada. Jadi total BLT DD yang disalurkan sebesar kurang lebih Rp. 5,33 miliar setiap bulannya,” tetangnya.

Sehingga kalau sudah tersalur semuanya hingga bulan Mei ini maka ada sebanyak Rp. 26,667 miliar dana BLT DD yang tersalurkan. “Saat ini kami masih menunggu rekapitilasi penyaluran BLT DD dari masing-masing desa,” tutup Joko. (Wek.bb)

Tags: