611 Personel Dikerahkan Amankan Pilkada Gresik

Pam Pilkada GresikGresik, Bhirawa
Jajaran Polres Gresik akan melakukan pengamanan secara ketat pada Pemilihan Bupati (Pilbup) yang akan dilangsungkan pada 9 Desember nanti. Demi kelancaran dan kenyamanan nanti, Polres Gresik menggelar apel pasukan di alun-alun Gresik, Senin (23/11) kemarin.
Seperti diketahui, di Gresik ada tiga pasangan calon (Paslon). yakni Sambari Halim Radianto-M.Qosim (SQ), yang diusung parpol PKB, dan Demokrat. Paslon Husnul Khuluq-Achmad Rubaie (Berkah), diusung parpol PDIP, Gerindra, dan PAN. Paslon Ahmad Nurhamim-Junaedi (Arjuna), yang diusung parpol Golkar.
Menurut Kapolres Gresik, AKBP Ady Wibowo pada wartawan mengatakan, jajaran Kepolisian Polres Gresik akan mengerahkan 611 personel yang disebar di masing-masing tempat pemungutan suara ( TPS ). Selain itu juga dibantu BKO 2 SSK Brimob Kelapa Dua Mabes Polri. Yang akan tiba pada H-3 sebelum pelaksanaan pilbup.
“Bantuan pasukan Brimob dari mabes Polri, akan ditempatkan pada titik rawan.  Dan dalam protapnya 5 TPS dijaga 1 polisi, dan dibantu tenaga hansip serta  Linmas.
“Mengenai laporan jumlah laporan dari Gabungan Hukum Terpadu (Gakumdu) yang masuk ke polisi, ada 4 laporan namun semuanya tidak ada bukti yang cukup sehingga tidak bisa dilanjutkan kerana pidana.”Imbuhnya.  [kim]

Tags: