Balita Kota Batu Tak Sengaja Bakar Rumah

Kebakaran telah menghanguskan rumah milik Soleh yang berada di Jl.Diponegoro Kota Batu, Selasa (23/2).

Kebakaran telah menghanguskan rumah milik Soleh yang berada di Jl.Diponegoro Kota Batu, Selasa (23/2).

Kota Batu, Bhirawa
Ada peringatan bagi warga Kota Batu yang saat ini memiliki anak balita. Peringatan itu berkaitan dengan pengamanan barang mudah terbakar dari jangkauan balita. Selasa (23/2) siang, sebuah rumah di Jl.Diponegoro hangus terbakar setelah seorang balita yang ada di rumah tersebut bermain korek api di dalam kamar tanpa pengawasan. Beruntung petugas PMK cepat datang dan memadamkan api sehingga kebakaran tidak merembet ke rumah-rumah di sekitarnya.
Musibah kebakaran ini menimpa pada rumah milik Soleh (45), warga Jl.Diponegoro Gg.VIII RT:07/ RW:05 Kecamatan Batu. Saat kejadian, Soleh berada di rumah tersebut bersama istri dan keempat anaknya.
“Saat itu saya dan istri saya sedang menemani 3 anak saya belajar di ruang tamu, sedangkan anak bungsu saya, Nasyid, berada di dalam kamar,”ujar Soleh. Ia mengatakan saat ini Nasyid masih berumur 3,8 tahun.
Tanpa disadari Soleh maupun istrinya, anaknya bungsunya menemukan korek gas di dalam kamar tersebut. Kemudian nak bungsu tersebut memainkan korek api di dalam kamar. Dan tanpa disadari, percikan api dari korek tersebut membakar spring bad kamar tersebuit.
Mengetahui spring bad terbakar, Soleh dan Ny. Soleh berusaha memadamkan api dengan menyirampkan air. Namun siraman air itu tak langsung membuat api padam. Bahkan api percikan api justru semakin membesar.
Akhirnya, petugas dari PMK Kota Batu datang dan melakukan pemadaman api. “Tiga unit mobil PMK langsung datang ke tempat kejadian perkara (TKP). Dan setelah melakukan pemadaman selama 30 menit, akhirnya api bisa dipadamkan,” ujar Kepala PMK Kota Batu, Santoso Wardoyo.
Ia menambahkan  bahwa pihaknya tidak menemui kesulitan saat mobil PMK mendatangi TKP. Karenanya, kebakaran yang terjadi tidak sampai membakar rumah lain di sekitar rumah Soleh.  [nas]

Tags: