Bupati Fadeli Tegaskan PBB Adalah Pendidikan Berkarakter

Bupati Fadeli dan Dandim 0812 Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono saat membuka Lomba Keterampilan Baris Berbaris (LKBB) memperebutkan piala bergilir di Sport Center Lamongan.(Alimun Hakim/Bhirawa).

(LKBB Brawijaya 2019 Season II)

Lamongan,Bhirawa 
Bina Teritorial Terpadu (Binter)  Kodim 0812 Lamongan terus di geriliyakan di segala lini. Setelah kemarin melaksanakan Binter di sektor selatan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dan menggelar sejumlah pelayanan publik dan sosial lainya.
Kini ,Senin (18/11) pasukan TNI bergerilya dan bergerak di wilayah pantura menyasar sektor pendidikan. Pendidikan itu tidak lain soal kedisiplinan dan kekompakan melalui keterampilan baris berbaris siswa – siswi.
Dalam LKBB tersebut,Sejumlah lembaga pendidikan pun turut antusias dengan di lombakanya keterampilan baris berbaris (LKBB) Brawijaya season II.
Bahkan, Lembaga pendidikan Kabupaten tetangga yakni Kabupaten Gresik dan Tuban turut mengirimkan pasukan baris berbaris terbaiknya.
Bupati Fadeli menyambut baik dan mengapresiasi apa yang sudah di lakukan Kodim 0812 Lamongan dalam Binter terpadunya.”Saya sangat mengapresiasi lomba kreasi baris-berbaris sehingga tercipta peraturan baris-berbaris yang atraktif dan inovatif tanpa meninggalkan inti pokok dari pelajaran PBB yaitu disiplin kekompakan dan kebersamaan”Kata Fadeli di Sport Center Lamongan.
Menurut orang nomer wahid di Lamongan ini, Disiplin, Kekompakan dan kebersamaan merupakan pendidikan karakter untuk siswa – siswi guna mewujudkan SDM yang unggul dan berdaya saing.
Fadeli membeberkan,Lamongan juga punya program pendidikan unggulan yaitu kurikulum pembelajaran anti korupsi ini yang pertama di Indonesia dan sekarang mulai dicontoh oleh beberapa daerah.
Pembelajaran anti korupsi sudah ada dasar hukumnya yaitu peraturan Bupati Nomor 18 tahun 2019 ada 9 Nilai terpenting dalam pembelajaran anti korupsi yaitu kejujuran, kepedulian, kemandirian, kedisiplinan, tanggung jawab, kerja keras sederhana keberanian serta keadilan.”Saya kira 9 Nilai itu juga ada dalam praktek peraturan baris-berbaris yang harus menjadi pegangan semua siswa siswi agar menjadi generasi yang sukses ketika berada di era industri generasi yang mampu mengaplikasikan teknologi”Terang Fadeli.
Fadeli berharap, Semoga penyelenggaraan lomba kreasi baris-berbaris semacam ini terus terlaksana. sebagai upaya pembangunan sistem bimbingan teritorial yang mantap sehingga tercipta suasana yang kondusif di daerah”Harapnya.
Sementara itu Ketua Pelaksana LKBB Brawijaya Kodim 0812 Lamongan  Lettu Inf Sobar Atnanto ( Pasiter ) menjelaskan,”Lomba keterampilan Baris-berbaris dalam rangka Binter Terpadu tahun 2019 yang di gelar di wilayah Kodim 0812/ Lamongan dan Diesnatalis SMAGA  ke-23 tahun.Tujuanya di adakan kegiatan ini tidak lain untuk memberdayakan wilayah pertahanan melalui kegiatan Binter terpadu guna memantapkan ruang alat dan kondisi juang yang tangguh”Jelasnya.
Pasiter merinci, Total peserta secara keseluruhan sebayak 39 tim terdiri dari  25 Tim Siswa SMA dan 14 Tim Siswa SMP serta di ikuti peserta dari luar kota Kab. Gresik dan Tuban, adapun 1 Tim terdiri dari 16 orang masing – masing dari 1 orang Danton dan 15 orang anggota.”Banyak Hadiah yang di perebutkan, meliputi Piala Dandim dan Piala Bergilir SMAN 3 Lamongan”Rincinya. [aha]

Tags: