Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang Gelar Sholawat Akbar

Sholawat Akbar memperingati Hari Pendidikan Nasional di Pendopo Kabupaten Jombang, Jumat (03/05). [Arif Yulianto/ Bhirawa]

(Peringati Hardiknas)

Jombang, Bhirawa
Peringatan Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Mei diperingati oleh Dinas Pedidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang dengan menggelar Sholawat Akbar, pada Jumat (03/05) di Pendopo Kabupaten Jombang. Acara Sholawat Akbar juga menghadirkan kelompok Sholawat Seribu Rebana dan penceramah lokal.
Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab hadir pada acara tersebut dengan disertai sejumlah pejabat dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Jombang. Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Jombang, Budi Nugroho mengatakan, Sholawat Akbar dalam peringatan Hardiknas ini sebagai bentuk ekspresi penguatan pendidikan karakter.
“Sejalan dengan pendidikan karakter, olah hati yang harus kita dahulukan dan ekspresinya berupa Sholawat Akbar,” kata Budi Nugroho saat diwawancarai sejumlah wartawan usai acara.
Budi Nugroho menambahkan, acara tersebut melibatkan seluruh lembaga pendidikan di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang dengan tema yang diusung adalah Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan.
“Semua kepala sekolah TK, SD, SMP, maupun kelompok bermain, guru dan karyawan sekolah,” rincinya.
Masih menurut Budi Nugroho, meski demikian, kegiatan Sholawat Akbar seperti ini bukanlah hal yang baru di lingkungan Dinas pendidikan dan kebudayaan Jombang. Dikatakannya, kegiatan tersebut sudah menjadi agenda tahunan.
“Sebetulnya sudah menjadi kebiasaan setiap tahun kita bersholawat,” tutup Budi Nugroho.(rif)