Jatim Incar Tuan Rumah Pra PON Selam

Ditto Widyandi

Ditto Widyandi

Surabaya, Bhirawa
Pengprov Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Jatim berharap bisa menjadi tuan rumah penyelenggaraan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) selam 2015 sekaligus kualfiikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat (Jabar) 2016  yang rencanannya digelar pada Bulan September mendatang.
Hingga saat ini PB POSSI Jatim juga belum menentukan lokasi Kejurnas dan Pra PON akan digelar. “Jatim siap jadi tuan rumah Pra PON,” tegas PJ Ketum POSSI Jatim, Ditto Widyandi, Minggu (5/4).
Dari segi sarana dan prasarana, Kolam Renang KONI Jatim sudah layak untuk menggelar event nasional. Bahkan beberapa kali kolam yang terletak di kawasan Kertajaya menggelar event nasional.
Walau belum jelas tempat Pra PON, namun POSSI Jatim sudah menyiapkan para atletnya untuk bisa meraih emas sekaligus tiket untuk berlaga di PON. Even Pra PON sangat penting dan kami sudah menyiapkan atlet terbai,” katanya.
Terkait Kejurda Selam 2015, Ditto menjelaskan bahwa event ini merupakan salah satu ajang pemanasan menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) V di Banyuwangi, Juni 2015 nanti. Selain itu, Kejurda juga menjadi salah satu filter atlet yang akan diturunkan di pra-PON nanti.
“Yang jelas target kami adalah meloloskan atlet sebanyak-banyaknya di PON nanti. Nah, Kejurda ini adalah lahan untuk menuai atlet-atlet berpotensi untuk Kejurnas pra-PON nanti,” pungkas pria muda yang juga anggota HIPMI Jatim itu.
Seperti diketahui, sebanyak 439 atlet selam (peselam) dari 19 Kabupaten/Kota berlaga di Kejuaraan Daerah (Kejurda) Fin Swimming Jatim 2015 di Kolam Renang KONI Jatim, 4-5 April. Kejurda yang mempertandingkan 24 nomor ini dibuka Sekum KONI Jatim, Suwanto.  19 Kab/Kota itu yakni Kab Banyuwangi, Kab Bojonegoro, Kab Gresik, Kab Jombang, Kab Malang, Kab Mojokerto, Kab Nganjuk, Kab Pasuruan, Kab Ponorogo, Kab Sidoarjo, Kab Tuban, Kab Trenggalek, Kab Tulungagung, Kota Batu, Kota Kediri, Kota Malang, Kota Pasuruan, Kota Probolinggo dan Kota Surabaya.
“Kejurda ini merupakan program rutin setiap tahun Pengprov dalam upaya pembibitan atlet,” kata Pj Pengprov POSSI Jatim, Ditto Widyandi kepada wartawan usai pembukaan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Fin Swimming di Kolam Renang KONI Jatim, Sabtu (4/4). [wwn]

Rate this article!
Tags: