JSC Dinsos Jatim Mediasi Klien Ke Panti

Pemprov Jatim, Bhirawa.
Usai melaksanakan penjangkauan, Tim Jatim Social Care (JSC) Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Jatim dari Unit Pelaksana Teknis Perlindungan dan Pelayanan Sosial Petirahan Anak (UPT PPSPA) Batu melakukan mediasi klien AN (8) ke Panti Bakti Luhur Malang, Jumat (14/1).

AN merupakan penderita Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD) yang sering ke luar rumah setiap 1,5 hingga 2 jam sekali. Ayah AN tidak bisa mengawasinya secara intensif lantaran harus mencari nafkah sebagai tukang cukur, sementara ibunya diduga memiliki gangguan kejiwaan dan kerap mengamuk.

Sebelum mengantar klien, tim JSC mendatangi kantor Kelurahan Polowijen untuk berkoordinasi. Hadir dalam kesempatan ini, Kepala UPT PPSPA Batu Dinsos Jatim, Pitono SSos MSi, Kasubag TU, Drs Bagus Suprobo, serta Pekerja Sosial Fungsional, yakni Pipin Naomi dan Harpike Trionita.

Selanjutnya, tim JSC menjemput AN di rumahnya yang beralamat di Jalan Cakalang, Kelurahan Polowijen dan mengantarkannya ke Panti Bakti Luhur Malang. Puskesos Polowijen, Pekerja Sosial, dan Sakti Peksos Kota Malang turut serta mengantarkan klien.

Selama perjalanan ke Panti Bakti Luhur, AN terlihat ceria dan tertawa. Namun, setelah turun dari mobil dia mengalami tantrum. Begitu pula saat diarahkan masuk ke panti.

“AN diterima oleh bu Yuli, pengasuh dari Bakti Luhur. Dia langsung diantar ke asrama yang berada di Jalan Dilem. Sesampai di asrama, dia sempat menolak dan memberontak tidak mau masuk ke asrama, tapi setelah beberapa waktu dia mau masuk,” kata Kepala UPT PPSPA Batu, Pitono.

Informasi dari pengasuh, lanjutnya, klien akan diobservasi terlebih dahulu selama tiga bulan dan tidak boleh dikunjungi orang tua.

“Selain AN, perlu tindak lanjut untuk ibunya yang diduga mengalami gangguan jiwa. Ibunya akan ditangani oleh Puskesmas dan diobservasi terlebih dahulu dengan rawat jalan. Namun, jika belum ada perubahan akan dirujuk ke rumah sakit jiwa (RSJ),” jelasnya.

Pitono menegaskan, pendampingan dan rujukan ini dilakukan untuk memberikan dukungan serta mediasi pelayanan yang terbaik bagi AN dan ibunya. [rac.gat]

Tags: