K-Conk Mania Cabut Boikot terhadap MU

Bangkalan, Bhirawa
Suporter sepak bola Madura, K-Conk Mania menyatakan mencabut kebijakan boikot terhadap klub Madura United FC, dan akan mendukung kembali klub sepak bola itu.
“Ini sesuai dengan keputusan rapat terakhir di Mabes K-Conk kemarin, dihadiri korwil-korwil se-Bangkalan dan sebagian dari luar Bangkalan, Madura bagian timur,” kata Divisi Humas Agitasi, dan Propaganda Mabes K-Conk, Mamad Taufik kepada Antara di Bangkalan, Selasa.
Dengan demikian, K-Conk mencabut keputusan memboikot dukungan terhadap Madura United, karena yang menjadi persoalan aksi suporter yang bermarkas di Kabupaten Bangkalan itu, terkait Persebaya Surabaya.
K-Conk Mania memutuskan untuk tidak mendukung Madura United pada kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016, karena manajemen MU dinilai tidak mendukung Persebaya di Kongres PSSI untuk kembali menjadi peserta kompetisi.
“Selain itu, boikot yang diumumkan K-Conk Mania memang hanya berlaku pada sisa laga ‘home’ terakhir Madura United di ISC 2016,” terang Taufik.
Dengan demikian, ketika musim sudah berganti, keputusan itu tidak berlaku lagi.
Selanjutnya, Mabes K-Conk Mania siap mendukung pada musim berikutnya. Termasuk pada Piala Presiden 2017. Konsolidasi internal K-Conk Mania terus dilakukan terutama untuk para koordinator wilayah yang berada di Madura bagian timur.
“Baik itu Sumenep, Pamekasan, Sampang, dan Bangkalan. Meskipun nanti Madura United bertanding di Pamekasan, K-Conk siap mendukung sepenuhnya. Dukungan bulat ini akan kami mulai saat Piala Presiden,” kata Taufiq.
Mantan aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Jember, Jawa Timur ini menjelaskan K-Conk Mania sudah menyiapkan koreo di tribun untuk mendukung klub Madura United.
“Dan Insya Allah ini akan menjadi koreo 3G pertama di Madura,” katanya.
K-Conk Mania merupakan satu-satunya suporter Madura United FC yang menyatakan boikot pada ISC 2016. Suporter lainnya seperti Taretan Dhibik, Trunojoyo Mania dan Pecot Mania tetap mendukung Madura United selama kompetisi ISC 2016 hingga akhir pertandingan. [mb12.ant]

Rate this article!
Tags: