Kemenpora Dukung Pendanaan MXGP 2017

Jakarta, Bhirawa
Kementerian Pemuda dan Olahraga turut mendukung pendanaan untuk penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Motorcross atau MXGP 2017 di Pangkal Pinang, Bangka Belitung, pada 4-5 Maret, sebesar Rp850 juta.
“Itu adalah alokasi maksimal yang dapat kami berikan. Penyelenggaraan MXGP itu belum tercantum dalam Rencana Kegiatan dan Kebutuhan Anggaran kami pada tahun lalu,” kata Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S. Dewa Broto selepas jumpa pers MXGP 2017 di Jakarta, Senin.
Gatot mengatakan alokasi anggaran dukungan MXGP 2017 muncul setelah perwakilan dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Walikota Pangkal Pinang menghadap Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi di Jakarta.
“IMI melaporkan anggaran itu untuk 10 orang pebalap Indonesia. Teknis anggarannya sebagaimana tim Asian Winter Games 2017. Mereka menggunakan dana mereka terlebih dahulu dan nanti direimburs ke Kemenpora karena kami ada masalah teknis terkait anggaran,” kata Gatot.
Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sadikin Aksa mengatakan Indonesia mendapatkan alokasi 15 wild card dalam kejuaraan motorcross itu.
“Meskipun mendapatkan wild card, pebalap-pebalap Indonesia harus memenuhi kualifikasi waktu yang telah ditetapkan penyelenggara karena hal itu terkait unsur keselamatan bagi pebalap lain,” kata Aksa.
Indonesia, lanjut Aksa, beruntung menjadi tuan rumah penyelenggaraan MXGP selama tiga tahun berturut-turut hingga 2019 menyusul pengajuan yang sama dari Malaysia dan Thailand.
“Kami tidak boleh menggelar kejuaraan lain selama penyelenggaraan kejuaraan dunia itu karena Youthstream sebagai promotor penyelenggara tidak ingin kegiatan mereka terganggu oleh kejuaraan lain,” kata Aksa.
Aksa berharap pebalap-pebalap motorcross Indonesia dapat lolos kualifikasi dan mampu mengikuti kejuaraan itu hingga selesai. “Kami hanya ingin pebalap Indonesia punya pengalaman dalam kejuaraan dunia. Kami juga belum dapat menilai terlalu jauh terkait penyelenggaraan ataupun lintasan balapnya,” kata Aksa. [ira. ant]

Rate this article!
Tags: