Komitmen Selesaikan Masalah

Thoriqul Haq

Thoriqul Haq
Selama memimpin Kabupaten Lumajang, Bupati Lumajang, Thoriqul Haq dan Wabup Indah Amperawati mengakui masih banyak masalah yang membutuhkan penanganan cepat.
Untuk mengatasi permasalah di kabupaten yang terkenal dengan produk pisangnya itu, Bupati Lumajang, Thoriqul Haq memiliki komitmen untuk menyelesaikan semua permasalahan dengan turun langsung ditengah masyarakat.
“Persoalan itu kalau diurai pasti banyak. Makanya saya hadir di masyarakat, saya keliling untuk menyelesaikan satu persatu,” kata Bupati Lumajang Thoriqul Haq saat hadir pada acara halal bi halal di Pondok Pesantren Miftahul Ulum, Pulosari Kelurahan Citrodiwangsan, Kecamatan Lumajang kota, Senin (1/7)
Ia juga berharap semua masyarakat juga ikut pro aktif dan peduli terhadap permasalahan yang ada di Kabupaten Lumajang. Salah satu keputusannya yang sempat viral yaitu saat menggusur
prostitusi di Desa Kabuaran, Kecamatan Kunir yang telah ada bertahun tahun dan menempati lahan tanah milik negara (tanah bengkok).
“Keputusan, salah satu contoh yang baru-baru ini, pembongkaran bangunan komplek lokalisasi Bebekan di Desa Kabuaran Kecamatan Kunir yang berdiri di atas tanah milik negara, ini soal kebijakan, soal memberikan keputusan, ini harapan masyarakat terus dilaksanakan oleh pemerintah daerah, selesai sudah,” kata Mantan DPRD Provinsi Jatim dari Partai PKB itu.
Bupati bersama jajarannya akan terus bertekad untuk melakukan upaya perbaikan dan tindakan yang dipandang perlu untuk memenuhi semua harapan masyarakat, terutama dalam penyelesaian masalah yang menjadi keluhan masyarakat.
“Meskipun persoalan yang lain masih banyak, persoalan kami selesaikan satu persatu, jalan yang rusak, penerangan jalan, akan kami selesaikan,” pungkasnya. [dwi]

Rate this article!
Tags: