Lukisan Kue Pengantin, Ramaikan Sheraton Wedding Showcase

Lukisan kue pengantin saat ini lebih diminati dan ngentren karena bisa dilukis sesuai dengan permintaan.

Lukisan kue pengantin saat ini lebih diminati dan ngentren karena bisa dilukis sesuai dengan permintaan.

Surabaya, Bhirawa
Mengawali 2015, Sheraton Surabaya Hotel & Towers dan Pakuwon Golf & Family Club mengadakan Sheraton Wedding Showcase di Grand Ballroom Sheraton dengan menggundang berbagai vendor pernikahan salahsatunya adalah vendor kue pengantin.
“Event Sheraton Wedding Showcase diikuti berbagai vendor yang berkaitan dengan pernikahan mulai dari undangan, dekorasi, kue pengantin, fotographi, videographi, entertainment, event organizer, multimedia, gaun pengantin tren terbaru 2015, sovenir, pernak pernik pesta pernikahan sampai destinasi untuk berbulan madu. Tak ketinggalan tim Catering & Convention Executives juga akan membantu para pasangan calon pengantin dan keluarga dalam menjamu tamu undangan,” Humas Sheraton Surabaya, Etty Soraya, Senin (12/1).
Ia menambahkan, selain menghadirkan semua vendor yang berpengalaman di bidang masing-masing, mereka juga akan memberikan banyak pilihan sesuai dengan kebutuhan calon pengantin. Sehingga Calon pengantin bisa berkonsultasi dengan vendor yang sudah berpengalaman sesuai dengan keinginannya.
Sementara pernikahan bernuansa western atau internasional yang lebih banyak diminati cenderung menghadirkan wedding cake atau kue pengantin yang  terdiri dari beberapa susun dengan hiasan bunga-bunga atau renda.
Sedangkan saat ini yang lagi ngetren adalah kue pengantin lukis, selain lebih cantik juga memberikan kesan yang berbeda sebagai karya seni. “Ternyata kue pengantin lukis banyak diminati pasangan pengantin sehingga kini menjadi tren,” pungkas generasi kedua penerus Angie’s Cake, Jessica Hardjawikarta.
Disamping lagi ngetrennya pasangan pengantin yang minta wedding cake dilukis disebabkan motif lukisannya bisa disesuai dengan keinginan pengantin. “Biasanya disesuaikan dengan tema pesta dan kebanyakan pilihan yang disukai motif bunga-bunga,” ujar alumnus Desain Komunikasi Visual Universitas Kristen Petra.
Bahkan terkadang Jessica juga memberikan ide lukisan kepada pasangan pengantin, misalnya motif wayang Rama dan Sinta yang diaplikasikan pada kue pengantin dengan warna dasar putih. Namun warna dasar kue juga bisa berwarna lain sesuai permintaan pengantin, misalnya pink.
“Warna dasar kue yang putih lebih pas untuk dilukis karena hasilnya akan terlihat lebih cantik.
Sementara tinta untuk melukis terbuat dari pewarna makanan sehingga aman dikonsumsi. Bahkan kue juga mampu bertahan 3 hari jika disimpan pada suhu ruang karena tidak mengandung bahan pengawet,” tutur Jessica yang telah menggeluti usaha kue pengantin sejak 2002.
Lama melukis pun juga tergantung dari motif dan detail lukisan, jika lukisan sederhana dengan sedikit detail cukup sehari untuk melukisnya. “Akan tetapi bisa juga memakan waktu agak lama apabila banyaknya susun pada kue pengantin, itupun juga tergantung dari tempat pestanya,” katanya. [riq]

Tags: