Ning Lucy : Kita Harus Bersatu untuk Kesatuan Bangsa

Dra Lucy Kurniasari dalam Sosialisasi Empat Pilar dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara di Desa Singgogali Cepiples Sidoarjo, Sabtu (2/2).[gegeh/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa
Setiap warga negara wajib menjunjung tinggi dan mencintai Tanah Air, bangsa dan negara Indonesia. Hal ini disampaikan anggota MPR RI, Dra Lucy Kurniasari dalam Sosialisasi Empat Pilar dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara di Desa Singgogali Cepiples Sidoarjo, Sabtu (2/2).
Menurut Ning Surabaya 1986 ini, Pancasila sebagai alat pemersatu bangsa Indonesia menuntut untuk bersama mengamalkan sila Persatuan Indonesia.
“Kita harus bersatu untuk kesatuan bangsa Indonesia dengan menghargai dan menghormati sesama anak bangsa,” tambah Lucy yang juga Anggota DPR RI Dapil Jatim 1 Surabaya- Sidoarjo.
Di hadapan 170 peserta Sosialisasi Empat Pilar dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara, Ning Lucy menegaskan, harus memiliki perasaan satu sebagai suatu bangsa dan menjadi satu dengan seluruh warga dalam masyarakat.
Rasa cinta bangsa yang dianut Indonesia bukan mengagungkan bangsa sendiri dengan merendahkan bangsa lain, tapi dengan menggalang persatuan dan kesatuan bangsa,” tambah Anggota Komisi IX DPR RI.
Menurut Ning Lucy, sila Persatuan Indonesia perlu diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. “Kita senantiasa menjaga amanah dan emosi,” ujarnya.
Contoh lain kata Lucy, perlu berteman dengan siapa saja, menghindari konflik dengan sesama warga negara, tidak menciptakan kelompok-kelompok yang dapat menyebabkan disintegrasi nasional dan menempatkan kepentingan bangsa di atas kepentingan individu maupun kelompok. [geh]

Tags: