Pemkot Lelang Jabatan Staf Ahli Wali Kota Madiun

Drs Edi Joko Purnomo

Drs Edi Joko Purnomo

Kota Madiun, Bhirawa
Pemkot Madiun mengadakan lelang jabatan untuk Staf Ahli Wali Kota Madiun bidang Ekonomi dan Keuangan berdasarkan Surat Edaran (SE) dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Madiun No.03/PANSEL/JPTP/XI/2015.  Lelang jabatan yang dibuka mulai 9 – 27 November 2015 ini tampaknya masih sepi karena kurang diminati para PNS  eselon III yang layak menduduki jabatan tersebut.
Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkot Madiun Drs Edi Joko Purnomo mengatakan meski yang dilelang jabatan Staf Ahli Wali Kota Madiun, namun persyaratannya cukup ketat. Misalnya, yang layak menduduki jabatan itu minimal yang bersangkutan sekarang  menduduki jabatan Eselon III dua kali beda bagian dengan golongan pangkat IV B. Juga yang bersangkutan  lulusan S1 dari Sosial atau dari Ekonomi. Selain itu, mampu membuat makalah
“Dengan persyaratan seperti terurai di atas, kemungkinan para PNS Eselon III  juga masih mikir-mikir. Tapi waktunya kan masih lama, jadi sekarang yang ada hanya rasan-rasan dan mikir-mikir. Saya sendiri juga masih mikir-mikir, apakah ikut lelang jabatan Eselon III sebagai Staf Ahli Wali Kota Madiun apa tidak,”ujar Edi Joko Purnomo kepada wartawan, Kamis (12/11).
Sebenarnya lanjut dia, kalau sekarang dibuka lelang jabatan Eselon II untuk jabatan Staf Ahli Wali Kota Madiun bidang Ekonomi dan Keuangan, masuk akal juga. Masalahnya, pada 2016 mendatang juga ada lowong jabatan Eselon II lainnya.  Demikian halnya pada 2017 juga ada jabatan Kepala Dinas dan Kepala Badan yang lowong karena pensiun.
Saat ditanya mengapa lelang jabatan Eselon II untuk Staf Ahli Wali Kota Madiun kurang diminati para PNS di Kota Madiun ? Spontan Edi Joko Purnomo mengatakan, “Ah ya ndak juga. Masalahnya, lelang jabatan Staf Ahli Wali Kota Madiun kan baru diumumkan Senin (9/11) kemudian nanti ditutup pada  27 November.  Yang jelas, dalam masalah ini, baru bisa diketahui ada peminat atau tidaknya ya pada 27 November pas deadline nya,”terang mantan Camat Taman Kota Madiun mengakhiri pembicaraan. [dar]

Tags: