Piala Rektor Unair Milik Unesa

Tim Bola Voli Putra Unesa berhasil meraih juara setelah mengalahkan juara bertahan IKIP Budi Utomo Malang. ist

Surabaya, Bhirawa.
Tim bola voli putra dan putri Universitas Negeri Surabaya (Unesa) berhasil meraih gelar juara di Kejuaraan Bola Voli antar Perguruan Tinggi se Indonesia memperebutkan Piala Rektor Unair yang berlangsung di GOR Unair kampus C Surabaya.
Di partai final tim putri Unesa berhasil menaklukkan Universitas Negeri Surakarta (UNS) dengan skor 3-2, setelah sebelumnya sempat tertinggal 0-2.
Manajer Tim Unesa Taufik Hidayat SPd M Kes mengaku sudah menyiapkan tim putra maupun putri sebelum turun di event ini. “Kami mempersiapkan tim selama dua bulan dengan latihan seminggu tiga kali,” katanya, Senin (15/5).
Ia juga mengaku terkejut karena tim putra Unesa juga bisa mengalahkan Ikip Budi Utomo Malang yang sudah berhasil mengoleksi gelar dua kali secara beruntun yakni pada 2015 dan 2016. Sedangkan untuk tim putri juara pada 2015 dan 2016 direbut UNS Solo. “Saya bangga dengan perjuangan anak-anak,” kata Taufik yang juga mantan pelatih tim putri Petrokimia Gresik itu.
Sementara itu Dwiyani panitia kejuaraan bola voli Bola Voli Airlangga Volleyball Competition (ANVC) 2017, menjelaskan  juara 1 putra dimenangkan oleh unesa, juara 2 putra Ikip Budi Utomo Malang,  juara 3 putra  STKIP PGRI Sumenep  dan juara 4 putra UNS surakarta.  untuk juara 1 putri diraih oleh Unesa,  juara 2 putri UNS Surakarta,  juara 3 Ikip budi Utomo Malang,  juara 4 pi UNEJ
Ia menjelaskan kejuaraan ini Diikuti oleh 20 tim Putra dan 11 tim Putri  Dengan hadiah  Juara 1 Rp 5 juta, peringkat 2 Rp3.5 juta, peringkat 3 Rp 2juta dan peringkat 4 Rp 1 juta. [wwn]

Rate this article!
Tags: