Pjs Bupati Trenggalek Berharap Pilbup Berjalan Damai dan Sehat

Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Drs. Benny Sampirwanto, M.Si.

Kabupaten Trenggalek, Bhirawa
Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Drs. Benny Sampirwanto, M.Si., berharap tahapan pemilihan bupati dan wakil bupati Trenggalek berjalan aman, tentram, damai, sehat, dan tidak hanya sebatas deklarasi saja, melainkan bisa diwujudkan dilapangan.

Pernyataan tersebut diungkapkannya usai deklarasi pemilihan damai di Gedung KPUD Kabupaten Trenggalek, Kamis, (1/10). Ia menegaskan mengingat tahapan pemilihan bupati dan wakil bupati di Trenggalek tahun 2020 tengah berlangsung. pria asal kota tahu ini terus berupaya mendorong agar tahapan pilkada bisa berlangsung aman dan damai. Dengan begitu masyakat bisa merasakan kenyamanan dari pemilihan ini.

“Kita ingin pemilihan bupati dan wakil bupati di Trenggalek ini bisa berlangsung aman, tentram dan damai,” ungkap dia. Dengan sinergitas antara KPUD bersama Ketua Satgas Covid dalam hal ini Pjs. Bupati, Forkopimda, Bawaslu dan pasangan nomor urut 1 Alfan Riyanto-Zaenal Fanani dan pasangan nomor urut 2, Mochamad Nur Arifin-M. Syah Nata Negara. Tujuannya bisa terwujud pilkada damai aman tentram.

“Apabila ini bisa terwujud, Trenggalek bisa menjadi satu daerah yang mengawali pemilihan yang aman tentram,” ujarnya. Dalam kegiatan ini, Benny menambahkan jika di pemilihan kepala daerah ini, ia menegaskan agar keberadaan penjabat sementara bupati ditujukan untuk bisa menjaga kenetralan ASN.

“Tidak mesalah bila mana ASN condong kepada salah satu calon asalkan itu disampaikan dalam ruang privat. Seperti kepada istri dan tidak kedalam ruang publik, dan harapannya bisa ditaati karena sanksi dari bawas menanti bila itu tetap dilanggar,” pungkasnya. [wek]

Tags: