Puluhan Sekdes Kabupaten Blitar Tolak Dimutasi ke OPD

foto ilustrasi

Kabupaten Blitar, Bhirawa
Sejumlah Sekretaris Desa di Kabupaten Blitar menolak untuk di mutasi ke Organisasi Perangkat Daerah. Kepala Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Blitar, Ahmad Lazim mengatakan sesuai dengan rencana dan target Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar yaitu untuk mutasi Sekretaris Desa (Sekdes) harus selesai pada akhir bulan Juli ini. “Sesuai dengan target kami akhir bulan ini bias segera dilaksanakan mutasi,” kata Ahmad Lazim.
Lanjut Ahmad Lazim, pihaknya juga mengaku saat ini masih ada beberapa persoalan, yaitu dari total ada 121 Sekdes sebanyak 85 orang di antaranya bersedia untuk dimutasi ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sesuai dengan kompetensinya,  namun sisanya ada sekitar 36 orang Sekdes menolak untuk di mutasi ke OPD dan menginginkan tetap berkarir di Desa saja. “Ada sebagian yang masih ingin bertahan sebagai Sekdes, karena mereka berharap masih bias mengabdi di Desanya,” ujarnya.
Bahkan dikatakan Ahmad Lazim Sekdes yang menolak mutasi tersebut  sebelumnya juga sudah mengirim surat ke Bupati, dan  saat ini masih harus menunggu Surat Keputusan langsung dari Bupati terlebih dahulu. “Karena Bapak Bupati sebagai pembina pejabat kepegawaian harus mempertimbangkan surat peryataan tersebut dan baru nanti kami bisa mengijinkan atau tidak,” jelasnya.
Namun pihaknya tidak bisa memperkirakan kapan Surat Keputusan Bupati tersebut akan terbit, karena pihaknya hanya bias menunggu kejelasan dan keluarnya surat keputusan tersebut sebagai dasar kebijakan selanjutnya. “Yang jelas untuk mutasi Sekdes ke OPD diharapkan bisa selesai di akhir bulan Juli ini, sehingga semua bisa berjalan melayani masyarakat dengan maksimal,” imbuhnya.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Sugianto berharap pelaksanan mutasi Sekdes ini harus benar-benar kompeten dan memiliki kamampuan yang cukup untuk mutasi ke OPD. Karena pihaknya khawatir jika tidak bisa mengerjakan di tempat tugas yang baru justru akan mengganggu pelayanan. [htn]

Tags: