Putu Gede Segera Maksimalkan Pemain Persibo

foto ilustrasi

Bojonegoro, Bhirawa
Pelatih Persibo Bojonegoro I Putu Gede akan memaksimalkan pemain yang sudah direkrut, meskipun hanya memanfaatkan pemain lokal karena laga Liga III akan mulai digelar pada 3 Mei.
“Bagi saya merupakan tantangan dengan materi pemain yang sudah ada, meskipun semuanya lokal,” kata dia, di Bojonegoro, Jatim, Senin.
Dengan demikian, menurut dia, kalau ada tambahan pemain dari luar yang masuk tetap akan dilihat kemampuannya, sebab kalau lebih baik dengan pemain lokal, maka tetap pemain lokal yang dimanfaatkan.
“Pemain luar daerah tetap akan kami lihat kemampuannya, sehingga tidak langsung bergabung,” ucapnya, menegaskan.
Ia yang didampingi asisten asisten pelatih Jordi Kartika, lebih lanjut menjelaskan persiapan membentuk skuad Angling Dharma, hanya singkat dibandingkan dengan klub lainnya, seperti Persema Malang, yang sudah dipersiapkan sejak setahun terakhir.
Dengan demikian tim Persibo harus berjuang ekstra keras untuk mampu berlaga dalam putaran liga III, terutama di Jawa Timur.
“Kalau dengan tim yang sudah ada ini untuk di putaran awal di Jawa Timur, saya yakin masih mampu bersaing,” tuturnya.
Ia menegaskan adanya tambahan pemain luar daerah harus bisa dilakukan sebelum pelaksanaan Liga III dimulai, sebab kalau dalam sudah berjalan akan menyulitkan membentuk tim yang padu.
“Manajemen Persibo harus secepatnya mendatangkan pemain luar untuk memperkuat, karena persiapan yang harus dilakukan banyak, termasuk penginapan untuk pemain luar daerah,” ujarnya.
Ia menyebutkan dari 53 pemain lokal yang menjalani seleksi yang masuk kriteria 19 pemain. Kebutuhan ideal dalam menghadapi laga Liga III sekitar 23-24 pemain, di antaranya, empat penjaga gawang.
“Siapa tahu nanti dari pemain lokal ini juga lahir pemain sekelas Samsul Arif,” ucapnya, menegaskan.
Ia menambahkan Tim Persibo Bojonegoro, Jawa Timur, yang dipersiapkan dalam putaran Liga III akan melakukan uji coba melawan klub lokal di Stadion Letjen H. Soedirman, Rabu (19/4).
Selain itu, juga melakukan uji coba melawan Persema Malang, pada 23 April di Stadion Letjen H. Soedirman Bojonegoro.
Sesuai rencana menurut Humas Persibo Hafid, bahwa manajemen akan mendatangkan pemain luar untuk memperkuat Persibo.
“Manajemen akan mengundang pemain luar daerah untuk mengikuti seleksi sebagai persiapan Persibo menghadapi putaran Liga III,” jelas dia. [bas.ant]

Tags: