Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun Dilantik jadi Ketua Pengurus PMI

Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun Dilantik jadi Ketua Pengurus PMI

Kab Madiun, Bhirawa
Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun, Ir. Tontro Pahlawanto dikukuhkan sebagai i Ketua Pengurus PMI Kabupataten Madiun masa bakti 2018-2023.. Pengukuhan dilakukan oleh Ketua PMI Jawa Timur, H Imam Utomo, usai acara Musyawarah Kabupaten (Muskab) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Madiun, Rabu(3/10).
“Penutupan Muskab pengurus PMI tahun 2018 – 2023 Kab Madiun se-Kabupaten Madiun ke VIII semoga dapat bersinergi dengan UPT di Pemkab Madiun dan semoga dewan kepengurusan yg baru dilantik dapat saling bekerjasama dan saling membantu sesuai dengan peraturan dan anggaran dasar organisasi PMI Kab Madiun,”kata Imam Utomo usai pelantikan .
Sedang Wakil Bupati H. Hari Wuryanto, SH, M.Ak Madiun, dalam sambutannya, mengucapkan selamat kepada pengurus dan anggota dewan kehormatan masa bakti 2018-2023 yang telah dipilih dalam forum Muskab ke VIII pada hari ini.
Untuk itu, kata Wabup Madiun, diminta perhatian untuk beberapa hal. Yakni, Secara geografis dan topografis, wilayah kabupaten madiun merupakan daerah yang rawan bencana yang sering terjadi di 5 wilayah kecamatan Wungu, Dagangan, Kare, Saradan dan Gemarang).
Sebagaimana telah digariskan dalam rencana strategis PMI yang meliputi : Peningkatan pelayanan transfusi darah dan donor darah sukarela. Memperkuat pelayanan dalam penanggulangan bencana.. Meningkatkan tindakan prefentip dalam pelayanan PMI.
“Mengingat pentingnya sasaran yang ingin dicapai dalam rencana strategis tersebut, saya minta agar segenap jajaran pengurus PMI di tingkat kabupaten dan kecamatan dapat menggunakannya sebagai ukuran dan barometer terlaksanakannya program kerja sebagaimana yang telah diputuskan dalam muskab hari ini untuk jangka waktu 5 tahun kedepan,”terang Wabup. [dar]
Keterangan foto. File imam utomo PMI 1
Ketua PMI Provinsi Jawa Timur H. Imam Utomo, sedang melantik Ir. Tontro Pahlawanto, Sekda Kab Madiun sebagai Ketua Pengurus PMI Kabupataten Madiun disaksikan oleh Wakil Bupati Madiun dan undangan Musyawarah Kabupaten PMI Kab. Madiun di Mejayan, Rabu (3/10).sudarno/bhirawa
File imam utomo PMI 2
Ketua PMI Provinsi Jawa Timur H. Imam Utomo. menanda tangani berita acara pelantikan Ir. Tontro Pahlawanto, Sekda Kab Madiun sebagai Ketua Pengurus PMI Kabupataten Madiun, Rabu (3/10).sudarno/bhirawa

Tags: