Smartfren Hadirkan Ponsel 4G dengan Harga Terjangkau

Regional Head Northern East Java Smartfren, Muhammad Cahyadi saat menunjukkan Andromax Prime. [achmad tauriq/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa
Smartfren menghadirkan ponsel varian baru Andromax Prime dengan harga yang sangat terjangkau bagi para pengguna ponsel 2G yang masih dipergunakannya. Regional Head Northern East Java Smartfren, Muhammad Cahyadi saat dikonfirmasi Bhirawa, Senin (6/11) kemarin mengungkapkan ponsel tersebut memang ditujukan untuk pengguna 2G yang ternyata jumlahnya masih banyak. Merujuk pada data Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) yang menyebutkan 60 % dari total pelanggan seluler di Indonesia masih menggunakan jaringan 2G.
“Meski Teknologi 4G LTE sudah tiga tahun hadir di Indonesia, ternyata masih banyak yang menggunakan jaringan 2G. Padahal pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika mengharapkan hadirnya 4G LTE dapat memberikan manfaat dan kemudahan sebesar-besarnya kepada masyarakat,” jelasnya.
Cahyadi menambahkan, kecepatan koneksi khususnya data yang lebih tinggi serta stabilnya jaringan 4G LTE dapat memberikan cara baru berkomunikasi misalnya melalui data call. “Dengan diluncurkannya Andromax Prime, Smartfren mendorong masyarakat yang masih menggunakan perangkat dan jaringan 2G untuk segera pindah ke jaringan 4G dan memanfaatkannya,” terangnya.
Dengan menggunakan ponsel 4G nantinya akan menghemat pulsa menelepon dengan menggunakan data call dan menikmati beragam konten multimedia melalui Digital Added Services yang terdapat pada produk ini.
“Keengganan pengguna perangkat 2G berpindah menggunakan perangkat 4G, karena desainnya menggunakan layar sentuh, sehingga sulit untuk dioperasikan. Untuk itu, Andromax Prime menggunakan keypad QWERTY dan dilengkapi one push button untuk mengakses aplikasi Whatsapp yang memudahkan pengguna menikmati layanan chatting, panggilan suara dan panggilan video secara gratis via data call,” ujarnya Cahyadi. [riq]

Tags: