Terus Berinovasi

Khoirul Hasyim

Khoirul Hasyim
Terus berinovasi sesuai perkembangan zaman untuk membawa perusahaan menjadi makin baik di semua sisi, merupakan spirit yang dijadikan modal kerja Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Kencana Jombang, Khoirul Hasyim.
Pria berkacamata yang berlatar belakang seorang profesional dan akademisi ini, berkomitmen membawa Perumdam Tirta Kencana Jombang yang merupakan salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) milik Pemkab Jombang ini menjadi lebih baik dan lebih berkembang.
Pada beberapa tahun kepemimpinan Khoirul Hasyim di Perumdam Tirta Kencana Jombang, sejumlah perkembangan positif tampak terlihat signifikan. Dari penambahan jumlah pelanggan, sinergitas antar lembaga, maupun dari sisi inovasi tekhnologi untuk pelayanan kepada konsumen/pelanggan.
Khoirul Hasyim mengutip kata mutiara seorang pakar ekonomi Amerika, Robert Hall yang mengatakan, ‘Hard work without talent is a shame, but talent without hard work is a tragedy (Kerja keras tanpa bakat adalah rasa malu, tapi bakat tanpa kerja keras adalah tragedi) dan satu pesan penting filsuf Islam dari Persia, Imam al-Ghazali yakni, ‘Al-ilmu bi-laa ‘amalin junuunun, wal-‘amalu bi-laa ‘ilmin lam yakun’ (Ilmu tanpa amal adalah kegilaan, dan amal tanpa ilmu adalah sia-sia).
“Karenanya, peningkatan SDM adalah komitmen kami,” kata Khoirul Hasyim. Untuk itu, bagi Khoirul Hasyim, peningkatan SDM dan update keilmuan karyawan di Perumdam Tirta Kencana Jombang adalah hal yang mutlak harus dilakukan.
Dengan SDM yang berkualitas dan mumpuni di bidangnya kata dia, pelayanan kepada para pelanggan dan peningkatan pendapatan Perumdam Tirta Kencana bisa dilakukan. “Alhamdulillah, salah seorang karyawan kami pada bulan yang lalu sudah lulus K3 tingkat nasional. Dan Insya Allah, kami akan segera menerapkan kerja K3,” tandasnya. [rif]

Rate this article!
Terus Berinovasi,5 / 5 ( 1votes )
Tags: