Usai Nyoblos, Bupati dan Wali Kota Sidak Pengamanan TPS

Wali Kota Mojokerto Mas'ud Yunus dan Wakilnya Suyitno Sidak ke TPS. [kariyadi/bhirawa]

Wali Kota Mojokerto Mas’ud Yunus dan Wakilnya Suyitno Sidak ke TPS. [kariyadi/bhirawa]

Mojokerto, Bhirawa
Usai Nyoblos, Wali Kota dan  Wakil Wali Kota Mojokerto, Mas’ud Yunus dan Suyitno bersama Forum Pimpinan Daerah (Forpimda), Rabu (9/4), memantau langsung pelaksanaan Pileg di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kota Mojokerto. Hal yang sama dilakukan Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa (MKP) yang juga turun ke sejumlah TPS untuk melihat langsung kondisi keamanan dan kelancaran di sejumlah TPS.
Untuk wilayah Kota Mojokerto TPS yang dikunjungi yakni di wilayah Kel Blooto, dan TPS Lingkungan Balongcangkring, di Balai Pertemuan Balongcangkring I, Kel Pulorejo, Kec Prajurit Kulon. Sementara di wilayah Kec Magersari, TPS Wates di area Masjid Shalahudin dan TPS Kuwung, Kel Meri jadi sasaran pemantauan.
‘’Secara umum pelaksanaan Pileg berjalan lancar dan aman sesuai harapan kita,’’ ujar Mas’ud Yunus disela-sela meninjau TPS Kuwung.
Antusiasme warga menuju bilik suara untuk mencoblos sesuai hati nuraninya, ujar Mas’ud Yunus, menunjukkan keinginan kuat warga Kota Mojokerto untuk memperoleh pemimpin yang mempunyai kapasitas dan amanah.
‘’Melihat animo masyarakat dengan terlibat langsung dalam pesta demokrasi dengan menggunakan hak pilihnya menjadi indikator tingkat partisipasi warga masyarakat. Semoga ini menjadi jawaban bahwa Golput tak mendapat tempat lagi,’’ imbuhnya.
Mas’ud berharap, hingga pencoblosan rampung tak ada aral yang berarti. Ini berkat kerjasama semua pihak, pemerintah, masyarakat dan aparat keamanan. Kondisi demikian sekaligus menunjukkan kedewasaan kita dalam berdemokrasi.
Sebelum meninjau sejumlah TPS, Walikota Mas’ud Yunus menggunakan hak pilihnya di TPS 5 Surodinawan, Kel Prajurit Kulon. Sedang Wawali Suyitno mencoblos di TPS Kedundung Indah, Kel
Kedundung, Magersari.
Sementara. Itu Bupati MKP dan jajaran  Forpimda dan Ketua KPU Kab Mojokerto juga melakukan Sidak  ke sejumlah TPS di wilayah Kab Mojokerto. Mengawali Sidaknya, bupati bersama rombongan bertolak ke Desa Gayam, Kec Mojoanyar. Terdapat 6 TPS dengan jumlah 397 pemilih. Selanjutnya pada lokasi berikutnya di Desa Mojotamping, Kec Bangsal terdapat 9 TPS dengan jumlah 3.517 pemilih.
Di kedua sample desa pada Sidak kali ini tak ditemukan adanya kendala apapun. Seluruh kelengkapan dari KPU Kab Mojokerto telah di distribusikan ke semua Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan pendistribusian diteruskan ke masing-masing TPS.
Sebelum menggelar Sidak, Bupati Mustofa Kamal Pasa bersama istri, Ikfina Mustofa Kamal Pasa mendatangi TPS 01 di SDN Tampungrejo II Kec Puri, guna memberikan hak suaranya. Tidak ada perlakuan khusus dari panitia saat menyambut kedatangannya. Bupati tetap melalui prosedur antri dengan mengantongi nomor urut 402. ‘’Sebagai warga negara saya menggunkan hak pilih saya sesuai dengan keyakinan saya,’’ ujar bupati MKP usai nyoblos. [kar]

 

Tags: