Yonathan Wiraseputra: Pandemi, Pelaku UMKM Bisa Kuasai Sistem Bisnis Online

JNE Express bekerja sama dengan MarkPlus, Inc saat melaksanakan webinar bertajuk JNE Ngajak Online 2021 yang digelar di 59 kota di seluruh Indonesia.

Pasuruan, Bhirawa
JNE Express bekerja sama dengan MarkPlus, Inc melaksanakan webinar bertajuk JNE Ngajak Online 2021 yang digelar di 59 kota di seluruh Indonesia. Di Pasuruan, menjadi daerah kedua dilaksanakannya webinar online. Dengan tema Goll aborasi Bisnis Online diharapkan webinar itu memberikan suntikkan semangat bagi pelaku UKM. Terlebih, pelaku UMKM domestik bisa memanfaatkan situasi pandemi ini untuk meningkatkan produksi.

Khususnya di Pasuruan Raya untuk bersaing di dunia digital, baik pada skala nasional maupun global. “Terbatasnya kegiatan pengiriman barang, khususnya ekspor impot bisa menjadi peluang bagi pelaku usaha untuk meraih pangsa pasar yang lebih luas. Sehingga, kebutuhan yang biasanya mengandalkan barang impor dari luar negeri, UMKM lokal bisa mengisi kekosongan produk,” papar Vice President of Operation JNE, Yonathan Wiraseputra saat webinar secara virtual, Selasa (9/2).

Peluang impor juga semakin bersinar jika pelaku UMKM masuk ke dunia digital dan menguasai sistem bisnis online. “UMKM yang tadinya hanya bersifat lokal bisa memperluas market share hingga level global” terang Yonathan Wiraseputra.

Dalam hal mendukung keberlangsungan UMKM, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Pasuruan andil dalam peningkatan kemampuan teknologi pelaku UMKM melalui pelatihan pemasaran digital, lelang pengadaan untuk mendapatkan bahan baku yang kompetitif serta membeli produk UMKM Pasuruan.[hil]

Tags: