15 JPT Pratama Bondowoso Ikuti Assessment

Sekda Hidayat saat memberi arahan di Universitas Brawijaya terhadap 15 orang yang mengikuti seleksi jabatan. (Samsul Tahar/Bhirawa)

Sekda Hidayat saat memberi arahan di Universitas Brawijaya terhadap 15 orang yang mengikuti seleksi jabatan. (Samsul Tahar/Bhirawa)

Bondowoso, Bhirawa
Rangkaian kegiatan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama untuk 4 posisi jabatan yaitu Kepala Dinas Pertanian, Badan Pendapatan Daerah, Dinas Komunikasi dan Informasi dan Satuan Polisi Pamong Praja di Kabupaten Bondowoso terus berlanjut. 15 orang peserta yang lolos seleksi sebelumnya sejak pagi tadi sudah bersiap di meeting room Universitas Brawijaya Malang kemarin.
Acara dihadiri langsung oleh Bapak Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso Drs. H. Hidayat, MSi selaku ketua panitia seleksi (Pansel) dan dimulai pagi tepat jam 07.30 WIB. Dalam arahan singkat pada sesi pembukaan Sekda menyampaikan bahwa assesment yang dilaksanakan hari ini adalah merupakan rangkaian kegiatan seleksi terbuka untuk mengukur sampai sejauhmana kompetensi manajerial yang dimiliki oleh masing-masing kandidat. “Silakan diikuti secara serius dan saksama untuk mencapai tahapan-tahapan berikutnya,” papar Sekretaris Daerah.
Kegiatan assesment juga dihadiri oleh kepala Badan Kepegawaian Daerah Wawan Setiawan, SH,.MH dan Kabid Mutasi dan Promosi Alun Taufana, S.Sos serta beberapa anggota sekretariat pansel. Materi assesment hari ini terdiri dari tes tulis/psikotest, wawancara kompetensi dan diskusi kelompok yang dipandu langsung oleh tim assesor dari Fakultas Psikologi Universitas Brawijawa Malang.
Sementara itu atas Surat Perintah Ketua Pansel, secara terpisah hari ini juga dilakukan penelusuran rekam jejak yang dilakukan oleh petugas terhadap seluruh calon Pimpinan Tinggi Pratama. 15 Petugas pagi ini menyebar ke masing-masing dinas/unit kerja untuk menggali informasi komprehensif tentang para calon Pejabat Pimpinan Tinggi yang meliputi aspek integritas, moralitas, kedisiplinan dan riwayat lainnya berdasarkan daftar isian yang sudah disusun oleh pansel. Penggalian informasi rekam jejak ditelusur baik dari atasan langsung, rekan sejawat, bawahan maupun dari lingkungan dimana para calon tinggal. [har]

Tags: