2018, Tahun Inovasi Desa di Sidoarjo Diprirotaskan pada Ekonomi

Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah, kemarin, melaunching program inovasi desa di Kab Sidoarjo. [alkus/bhirawa)

Sidoarjo, Bhirawa
Program inovasi desa diharapkan tiap tahun ada di Kab Sidoarjo. Karena program dari Pemerintah Pusat ini bersifat membangun dan untuk kesejahteraan masyarakat desa. Program yang menciptakan sejumlah inovasi di desa ini, di Kab Sidoarjo dilaunching, Jum at (29/12) pagi kemarin, di lapangan tenis indoor GOR Sidoarjo.
Acara ini dilaunching Bupati Saiful Ilah, juga dihadiri Wabup Nur Achmad, Ketua DPRD, Forkopimda, dihadiri sejumlah pejabat terkait, Kades di Kab Sidoarjo, serta masyarakat desa yang melaksanakan inovasi di desanya.
Sejumlah inovasi yang sempat dipamerkan diantaranya, dari Desa Suko Kec Sidoarjo menampilkan inovasi Posbindu (pos pelayanan terpadu). Inovasi ini memberi pelayanan cek kesehatan pada warga desa. Kegiatan rutin ini dilakukan tiap sebulan sekali.
Lainnya ada dari Desa Pager Ngumbuk dan Desa Mulyodadi Kec Wonoayu, yang warganya mengolah sampah pada Bank sampah. Sampah diolah jadi kompos dan pupuk organik. Serta jadi kerajinan, yang sangat bermanfaat secara ekonomis bagi warga.
Disampaikan Ulul Azmi, pendamping ahli program perencanaan pembangunan masyarakat desa (P3MD), inovasi desa di Kab Sidoarjo belum dilakukan pada semua.desa di Kab Sidoarjo. Dengan acara ini diharap bisa memotivasi desa lain agar berinovasi untuk membangun dan kesejahteraan warganya.
“Bentuknya macam-macam, ada pendidikan, ekonomi, kesehatan dan lain-lain, maka itu tiap tahun kalau bisa digelar, karena kegiatan ini positif,” komentarnya kemarin.
Ditambahkan juga oleh Kepala Dinas Pemberdayaan masyarakat perempuan perlindungan anak dan KB Kab Sidoarjo, Ali Imron, pada tahun 2018 nanti kalau bisa desa-desa memprioritaskan pembangunan ekonomi desa. Dengan mendirikan Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES).
Karena menurut Imron, sesuai dengan prioritas yang ditekankan oleh Kementrian Desa dan Daerah Tertinggal. Agar di desa mendirikan Bumdes, untuk bisa mengangkat ekonomi di desa.
Diakuinya, di Sidoarjo pada tahun 2017 ini masih belum semua desa di Kab Sidoarjo punya Bumdes. Menurut data hanya masih sebanyak 78 desa saja yang punya Bumdes.
Diharapkan pada tahun 2018 nanti, desa yang punya.Bumdes semakin.banyak jumlahnya.
Dalam arahannya, kemarin, Bupati Saiful Ilah, berharap desa-desa di Kab Sidoarjo punya inovasi untuk bisa membangun desa agar jadi lebih maju dan mensejahterahkan warganya.
Apalagi saat ini desa mendapat kucuran dana yang lumayan besar, baik dari APBD, Provinsi dan APBN. Bupati minta agar dimanfaatkan dengan betul untuk pembangunan desa.
“Kalau memang dipakai dengan betul dan transparan, sesuai aturan gak usah takut, kita juga sudah MOU dengan Polres, gak usah takut, kalau salah dikasih tahu dulu, sehingga gak sampai terjadi masalah,” ujar Bupati.(kus)

Tags: