523 Bakal CPNS Tulungagung Lolos Pemberkasan

Bakal CPNS yang telah lulus tes CPNS saat melakukan pemberkasan di Kantor BKD Kabupaten Tulungagung.

Tulungagung, Bhirawa
Sebanyak 523 orang yang sudah dinyatakan lulus tes CPNS Pemkab Tulungagung kini dinyatakan lolos pula dalam pemberkasan di Badan Kepagwaian Daerah (BKD) Kabupaten Tulungagung. Berkas mereka selanjutnya akan diserahkan pada Kantor Regonal II Badan Kepegawaian Negara (BKN) Surabaya.
Kabid Pengadaan dan Pembinaan ASN BKD Kabupaten Tulungagung, Catur Hermono SH, mengungkapkan semua peserta tes CPNS yang telah dinyatakan lulus melakukan pemberkasan di Kantor BKD Tulungagung. “Tidak ada yang mengundurkan diri atau kurang pemberkasannya. Setelah pemberkasan ini akan kami langsung entry dan kirim ke Kantor Regional II BKN Surabaya,” ujarnya, Minggu (20/1).
Menurut dia, pemberkasan 523 bakal CPNS yang telah lulus tes CPNS Pemkab Tulungagung itu dilakukan secara bergelombang di Kantor BKD Kabupaten Tulungagung dan berakhir pada Jumat (18/1) lalu.
“Jadi para bakal CPNS tersebut ketika pemberkasan sudah ada jadwalnya. Tidak bergerombol dalam satu hari. Jumat (18/1) kemarin tinggal 30 orang yang melakukan pemberkasan dan semuanya memenuhi pemberkasannya,” paparnya.
Diakui Catur Hermono, tidak semua bakal CPNS serta merta dapat langsung selesai satu hari dalam menyelesaikan pemberkasan. Di antara mereka ada yang kesulitan dalam memenuhi pemberkasan, seperti soal surat keterangan kesehatan jiwa dan surat keterangan bebas narkoba dari rumah sakit pemerintah.
“Memang ada yang sempat kesulitan dengan surat keterangan kesehatan jiwa dari rumah sakit. Apalagi tidak semua rumah sakit pemerintah ada kesehatan jiwanya. Akibatnya ada yang mengurus sampai memakan waktu tiga hari. Begitu pun dengan surat keterangan bebas narkoba utamanya bagi bakal CPNS yang mengonsumsi obat-obatan karena sakit, butuh waktu juga untuk mendapatkan suratnya. Tetapi sampai hari terakhir pemberkasan semua dapat dipenuhi,” paparnya lagi.
Catur Hermono memperkirakan jika BKN sudah melakukan verifikasi ulang pemberkasan, para cakal CPNS Pemkab Tulungagung akan melaksanakan tugas sebagai CPNS pada April 2019 mendatang. “Kira-kira baru April penetapan CPNS-nya dan mereka dapat NIP (nomor induk pegawai),” terangnya.
Sebelumnya, Plt Bupati Tulungagung, Drs Maryoto Bhirowo MM menyatakan yakin dari 523 CPNS Pemkab Tulungagung yang telah lolos seleksi tidak ada yang tiba-tiba mengundurkan diri. “Betapa sulitnya ya masuk CPNS sekarang. Saya yakin mereka tidak ada yang mengundurkan diri,” tuturnya.
Ia pun meminta para bakal CPNS itu untuk tidak berpolitik. Mereka diharuskan netral dalam perpolitikan di Indonesia setelah menjadi CPNS. “Mulai sekarang sudah harus netral tidak berpolitik. Karena memang CPNS dan PNS aturannya harus netral,” ujar paparnya.
Selain itu, sebagai calon aparatur negara, para CPNS lanjut Maryoto Birowo juga harus memperhatikan aspek keluarga dan kedisplinan. Mereka diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat.
“Kalau sudah jadi CPNS ada aturannya terkait pernikahan dan perceraian. Begitupun dengan kedisiplinan. Tidak masuk tanpa keterangan selama tujuh hari, 14 hari dan 21 hari diberi peringatan. Dan kalau sampai 47 hari dipecat dengan tidak hormat,” tandasnya.  [wed]

Tags: