Akhirnya, Dewanti Rumpoko Lantik Penjabat Sekda Kota Batu

Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko saat melantik Penjabat Sekda dan 22 Pejabat Eselon di Graha Pancasila Balaikota Batu, Selasa (8/5)

Kota Batu, Bhirawa
Akhirnya, setelah 6 bulan kursi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batu diisi oleh Pelaksana Tugas (Plt), saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Batu telah memiliki Penjabat Sekda yang baru. Penjabat tersebut adalah Edi Murtono yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Inspektorat Kota Batu. Pelantikan Penjabat Sekda dilakukan Walikota Batu, Dewanti Rumpoko bertempat di Graha Pancasila Balaikota Batu, Selasa (8/5).
Dengan pelantikan kemarin sekaligus mengakhiri masa tugas Dr.Alwi,M.Hum sebagai Plt.Sekda Kota Batu. Tercatat, Alwi menjabat Sekda selama 6 bulan. Walapun hanya singkat, namun dia merasakan masa kepemimpinan 2 Walikota Batu. Yaitu, masa kepemimpinan Plt.Walikota Punjul Santoso, dan masa kepemimpinan Walikota Dewanti Rumpoko saat ini.
“Dengan pelantikan Sekda ini, berarti mengakhiri masa tugas saya di Pemkot Batu. Karena itu saya minta Berita Acara Pelantikan ini segera dikirimkan ke Gubernur untuk menunjukkan bahwa tugas saya sudah selesai,”ujar Alwi yang merupakan Staf Ahli Gubernur di Pemprov Jatim.
Kepada penggantinya, Alwi berpesan agar sebagai pejabat harus bisa bekerja sesuai struktur. Artinya ada batas-batas yang tidak boleh dilanggar dalam struktur tersebut. Selain itu agar semua tugas bisa terlaksana maka dalam bekerja harus didasarkan pada loyalitas.
Diketahui, pelantikan Penjabat Sekda ini telah mengalami beberapa kali penundaan. Hal ini dikarenakan nama yang diusulkan menjadi Penjabat Sekda tidak disetujui oleh Mendagri akibat tidak memenuhi persyaratan yang ada.
Selain melantik Penjabat Sekda, kemarin Walikota juga memutasi dan melantik 22 Pejabat Eselon di lingkutan Pemkot Batu. Dan mutasi ini merupakan mutasi dan pelantikan pertama yang dilakukan Walikota Dewanti Rumpoko. Tercatat ada beberapa Jabatan Fungsional Auditor dan Jabatan Fungsional P2UPD yang ikut dilantik kemarin. Salah satunya, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Arif Setiawan.
Dalam pesannya, Dewanti mengingatkan jangan ada lagi ASN Pemkot Batu yang memiliki kinerja dan mental lemah. Karena ia mengaku beberapa kali menemukan masih ada mental lemah di masa kepemimpinan Walikota Eddy Rumpoko. “Masih baru ada rumor saja sudah tidak mau bekerja, jangankan kerja masuk kantor saja sudah tidak. Iki ASN opo?”, keluh Dewanti.
Ia menegaskan mental lemah seperti ini jangan sampai terjadi di masa pemerintahannya. Karena seseorang yang berstatus sebagai ASN harus sudah siap ditempatkan dan ditugaskan dimana saja.(nas)

Tags: