Awal Tahun, Penerapan Jalur Khusus Sepeda Pancal di Pasuruan

Sebuah jalur khusus sepeda pancal di sepanjang Jl Wachid Hasyim Kota Pasuruan bakal diterapkan awal tahun ini, Minggu (3/1).

Sebuah jalur khusus sepeda pancal di sepanjang Jl Wachid Hasyim Kota Pasuruan bakal diterapkan awal tahun ini, Minggu (3/1).

Pasuruan, Bhirawa
Pemkot Pasuruan membangun jalur khusus sepeda pancal di wilayahnya. Pembuatan jalur sepeda bakal diterapkan awal 2016 ini.
Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Pasuruan Rudianto menyampaikan pembangunan jalur sepeda pancal sepanjang 1 kilometer, 55 meter dimulai dari perempatan Kumala hingga perempatan tugu adipura (perempatan penjara).
“Proses pembangunannya masih bertahap. Saat ini sepanjang 500 meter dari perempatan Kumala hingga alun-alun utara. Selanjutnya bakal sampai perempatan penjara. Penerapannya dilakukan awal  2016 ini,” ujar Rudianto, Minggu (3/1).
Jalur khusus sepeda pancal ditandai dengan pengecatan marka dengan gambar sepeda pancal berwarna putih. Jalur ini berada di barat sepanjang Jl Wachid Hasyim.
“Penggunaan jalur ini hanya satu arah dari utara ke selatan. Sosialisasi ke warga dan pemilik toko-toko di sepanjang Jalan Wachid Hasyim sudah kami lakukan. Selanjutnya kami juga akan bersosialisasi kembali ke arah selatan,” kata Rudianto. [hil]

Tags: