Bermanfaat untuk Umat

Bambang Sucipto SPd MSi

Bambang Sucipto SPd MSi
Sebagai seorang ASN, Bambang Sucipto harus siap ditempatkan dan ditugaskan di manapun oleh negara. Setelah cukup lama menjadi Kepala SMKN 1 Grujugan, Kabupaten Bondowoso, kini Bambang Sucipto SPd MSi dipercaya Dinas Pendidikan Provinsi Jatim menempati pos baru sebagai Kepala SMKN 2 Bondowoso.
Serah terima pun di laksanakan dengan pendahulunya, Fathur Rakhman dengan dipimpin Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdindik) Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso, Sugiono Eksantoso.
Kepada Bhirawa, Bambang Sucipto mengakui tugasnya sebagai ASN hanya tinggal 19 bulan ke depan. Disisa waktu itu, Bambang tetap berkomitmen untuk terus maksimal berbuat untuk kemanfaatan ummat (dunia pendidikan, red).
“Saya sudah hampir pensiun. Tetapi sebagai seorang ASN harus siap menerima dan menjalankan tugas ini. Semoga dalam memimpin SMKN 2 Bondowoso selalu amanah,” tutur pria yang juga aktivis PC 1322 FKPPI Kabupaten Bondowoso itu.
Diawal memimpin SMKN 2 Bondowoso, lanjut Bambang Sucipto, ia bersama jajaran terus melakukan penataan internal dan eksternal. Bahkan, tuturnya, ia kini masih maping lapangan untuk bekal membenahi sekolah.
Disisi lain, terang Bambang Sucipto, ia tetap konsisten untuk melanjutkan program program unggulan yang sudah dirintis pendahulunya. “Perbaikan perbaikan semua ini harus saya lakukan karena masih figur baru di SMKN 2 Bondowoso,” pungkas pria yang mengaku siap menjalin kemitraan dengan Bhirawa. [awi]

Rate this article!
Bermanfaat untuk Umat,5 / 5 ( 1votes )
Tags: