Desa Krejengan Kabupaten Probolinggo Ikuti Lomba 10 Program PKK Provinsi Jatim

Desa Krejengan ikuti lomba desa kelurahan & 10 program pokok pkk provinsi Jawa Timur.[wiwit agus pribadi/bhirawa]

Pemkab Probolinggo, Bhirawa.
TP PKK Desa Krejengan Kecamatan Krejengan mengikuti lomba desa/kelurahan dan 10 Program Pokok PKK Provinsi Jawa Timur tahun 2023. Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Probolinggo Rita Erik Susanti Ugas Irwanto beserta rombongan tim penilai lomba desa/kelurahan & 10 Program Pokok PKK berkunjung ke Desa Krejengan Kecamatan Krejengan.

Kehadirannya di Pendopo Desa Krejengan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi dan pembinaan terhadap persiapan lomba yang akan diselenggarakan oleh TP PKK Provinsi Jawa Timur. Mereka disambut oleh Kepala Desa Krejengan Nurul Huda didampingi Ketua TP PKK Desa Krejengan beserta pengurus.

Turut mendampingi Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Probolinggo Rita Erik Susanti Ugas Irwanto, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Probolinggo Endang Rustiningsih, Camat Krejengan Bambang Heriwahjudi dan Ketua TP PKK Kecamatan Krejengan.

Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Probolinggo Rita Erik Susanti Ugas Irwanto, Jum’at (31/3) sangat mengapresiasi terkait kegiatan yang telah banyak dilakukan oleh Pemerintah Desa Krejengan sampai tingkat nasional. Tentunya hal ini sangat membanggakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo.

“Mudah-mudahan pencapaian ini tidak membuat Pemerintah Desa Krejengan ini terlena. Mudah-mudahan ini akan menjadi pemicu atau penyemangat untuk menjadi lebih baik lagi kedepannya,” katanya, Jumat (31/03/2023).

Istri Sekretaris Daerah Kabupaten Probolinggo ini berharap kepada istri kepala desa selaku Ketua TP PKK Desa Krejengan untuk selalu aktif pada saat Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes).

“Tentunya untuk memberikan sumbangsih atau masukan untuk menunjang kegiatan-kegiatan yang ada di Pemerintah Desa Krejengan,” pintanya.

Sementara Kepala Desa Krejengan Nurul Huda menyampaikan tidak ada persiapan khusus dalam menyambut tim penilaian lomba, karena semua elemen yang ada dalam penilaian lomba termasuk administrasi dan pencapaian program-program telah dilaksanakan oleh desa.

“Kami bersama tim di desa hanya memenuhi kekurangan-kekurangan yang dibutuhkan oleh tim penilai dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo,” ujarnya.

Nurul Huda menjelaskan Desa Krejengan akan membangun menjadi desa digital dan desa anti korupsi. Semua ini termasuk upaya desa untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat Desa Krejengan, tidak hanyak layanan administrasi, tapi juga program-program yang lain.

“Saya berharap dengan adanya lomba desa/kelurahan dan 10 Program Pokok PKK ini mampu mendorong dan memberikan motivasi agar kami dan seluruh elemen di Desa Krejengan untuk lebih meningkatkan sinergitas dalam memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Desa Krejengan,” tambahnya.(Wap.hel)

Tags: