Flashmob “Jokowi Gaspol” Menggema di Grand City Surabaya

Flashmob “Jokowi Gaspol” Menggema di Grand City Surabaya

Surabaya, Bhirawa
Relawan yang tergabung dalam ‘Lintas Generasi Surabaya for 01’ menggelar flashmob di Atrium Grand City Surabaya, Rabu (3/4) kemarin.Mereka mengenakan kaus putih bertuliskan lintas generation Surabaya for 01, ratusan relawan bergoyang dengan diiringi lagu ‘Goyang Jempol Jokowi Gaspol’.
Ketua pelaksana flashmob tersebut, Stephen Sajogo mengatakan, acara yang digagasnya itu berawal dari spontanitas. “Jadi teman-teman komunitas pas kumpul, ayo kita bikin acara yang kebetulan ternyata kita sama-sama satu pilihan, yaitu nomor satu,” kata Stephen saat ditemui usai acara.
Dengan harapan membuat acara yang kreatif dan tidak hanya sekadar kampanye dengan teriak-teriak, maka dibuatlah flashmob tersebut.
“Kita membuat kegiatan yang menghibur masyarakat Surabaya, waktu itu kita tidak terpikirkan bahwa akan dilanjutkan, tapi setelah kita bikin pertama di Pakuwon itu kita banyak mendapatkan telepon dari berbagai komunitas yang mereka minta untuk juga mengadakan flashmob yang sama,” kata Stephen.
Dengan diselenggarakannya flashmob ini di mall-mall di Kota Surabaya, yaitu Pakuwon Mall dan Grand City, Stephen berharap banyak pengunjung mall yang akan tertarik ikut goyang dan bahkan ikut memilih Jokowi-Ma’ruf pada 17 April 2019 nanti.
“Saya yakin juga banyak mata yang melihat acara ini, yang lagi jalan-jalan, nongkrong di kafe akan ikut goyang dan menikmati acara ini,” ucapnya.
Klimaks dari flashmob sendiri akan diselenggarakan pada tanggal 7 April 2019 di Tunjungan Plaza (TP). “Mungkin di road show-road show sebelumnya sama, tapi nanti di TP saya janjikan ada sesuatu yang berbeda ketika di puncak acara itu,” ucapnya. [geh]

Tags: